iPhone Air Resmi Hadir di Indonesia: Ponsel Tertipis Apple dengan Bodi Titanium, Cek Spek dan Harga !

Spesifikasi lengkap iPhone Air resmi di Indonesia-Foto : dokumen palpos-
BACA JUGA:Apple Siap Luncurkan iPhone 17 Series pada September 2025: Inovasi Desain, Kamera, dan AI
Panel Super Retina XDR OLED dengan refresh rate 120Hz menghadirkan tampilan yang mulus, jernih, dan sangat responsif terhadap sentuhan.
Kecerahan puncaknya mencapai 3.000 nits, menjadikan layar tetap jelas meski digunakan di bawah sinar matahari langsung.
Selain itu, Apple juga menyertakan lapisan anti-pantul (anti-reflective coating) untuk kenyamanan saat membaca atau menonton di berbagai kondisi cahaya.
BACA JUGA:Apple Rilis iPhone 16: Performa Lebih Kuat, Fitur Cerdas, dan Desain Modern
BACA JUGA:Cara Charger iPhone 16 yang Benar dan Charger Terbaik agar Baterai Awet Hingga Bertahun-tahun
Bagi pengguna yang gemar menonton konten video atau bermain gim, kombinasi layar tajam dan rasio kontras tinggi ini membuat pengalaman visual terasa lebih hidup dan imersif.
Di bagian performa, iPhone Air tidak kalah dengan seri premium lainnya.
Ponsel ini menggunakan chip Bionic A19 Pro, prosesor yang sama dipasang pada iPhone 17 Pro dan Pro Max.
Chip ini membawa peningkatan signifikan dalam hal efisiensi daya dan kinerja AI (kecerdasan buatan) berkat Neural Engine generasi ketujuh yang mampu memproses hingga 38 triliun operasi per detik.
Untuk konektivitas, Apple menambahkan chip N1—chip nirkabel rancangan baru yang mendukung Wi-Fi 7, Bluetooth 6, dan Thread, serta meningkatkan stabilitas koneksi pada fitur AirDrop dan Personal Hotspot.
Tak ketinggalan, chip modem C1X yang disematkan diklaim memiliki kecepatan jaringan dua kali lebih cepat dibandingkan generasi sebelumnya, memberikan pengalaman internet dan panggilan yang lebih stabil, terutama pada jaringan 5G.
Meski hanya membawa satu kamera belakang, Apple tidak mengurangi kualitas fotografi pada iPhone Air.
Perangkat ini menggunakan sensor 48MP dengan panjang fokus populer 28mm dan 35mm yang memungkinkan hasil foto lebih fleksibel serta tajam dalam berbagai kondisi cahaya.
Sementara itu, kamera depan beresolusi 18MP dilengkapi fitur Center Stage, yang mampu menyesuaikan posisi pengguna secara otomatis selama panggilan video—ideal untuk konferensi daring atau FaceTime.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: