Iklan Astra Motor

Pusri Jadi Pemenang Tenis Meja Pupuk Indonesia Cup 2025

Pusri Jadi Pemenang Tenis Meja Pupuk Indonesia Cup 2025

Pusri Jadi Pemenang Tenis Meja Pupuk Indonesia Cup 2025-Foto:dokumen palpos-

PALEMBANG, PALPOS.CO — PT Pusri Palembang yang merupakan anggota holding dari PT Pupuk Indonesia (Persero) bertindak sebagai tuan rumah pelaksanaan Tenis Meja Pupuk Indonesia Cup 2025 yang diselenggarakan pada 18–21 Desember 2025 bertempat di Hall Badminton Pusri.

Kegiatan ini merupakan ajang olahraga internal yang diikuti oleh seluruh anggota Pupuk Indonesia Group, sebagai wujud penguatan sinergi, sportivitas, dan kebersamaan antar perusahaan dalam satu holding.

Adapun peserta turnamen berasal dari PT Pupuk Kalimantan Timur, PT Petrokimia Gresik, PT Pupuk Kujang Cikampek, dan PT Pupuk Iskandar Muda, serta tuan rumah PT Pupuk Sriwidjaja Palembang.

Tenis Meja Pupuk Indonesia Cup 2025 mempertandingkan atlet-atlet terbaik dari masing-masing perusahaan di bawah naungan Pupuk Indonesia Group dan berlangsung dengan penuh semangat kompetisi yang menjunjung tinggi nilai sportivitas.

BACA JUGA:Gubernur Herman Deru Hadiri Rakor Evaluasi APBD 2025, Dorong Optimalisasi Belanja Daerah

BACA JUGA:Feby Deru Dukung Pemberdayaan UMKM dan Aksesibilitas bagi Anggota Pertuni Sumsel

Selama empat hari pelaksanaan, pertandingan berjalan meriah dengan dukungan antusias dari para karyawan dan manajemen.

Pada ajang ini, PT Pusri Palembang berhasil keluar sebagai juara Tenis Meja Pupuk Indonesia Cup 2025, setelah menunjukkan performa terbaik dan konsistensi permainan sepanjang turnamen.

Adapun hasil peringkat Tenis Meja Pupuk Indonesia Cup 2025 adalah sebagai berikut:

Juara I : PT Pusri Palembang

BACA JUGA:Hadiri HUT PGRI di OKU Timur, Herman Deru Tekankan Marwah dan Istiqomah Guru.

BACA JUGA:Kanwil Kemenkum Sumsel Terima Koordinasi DJKN Terkait Penelusuran Aset Eks Bank Dalam Likuidasi

Juara II : PT Pupuk Kalimantan Timur

Juara III : PT Pupuk Kujang Cikampek

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: