KAYUAGUNG, PALPOS.ID - Bupati Ogan Komering Ilir (OKI), H Iskandar, SE mengajak seluruh elemen masyarakat di OKi untuk bersatu padu mendukung agenda besar Indonesia Maju.
Menurut orang nomor satu di Wilayah Bumi Bende Seguguk ini, kemajuan bangsa merupakan akumulasi dari pertumbuhan dari daerah. “Momentum HUT ke 77 RI ini, kami mengajak masyarakat OKI untuk mendukung agenda besar pencapaian Indonesia Maju, dengan komitmen dan kerja keras, dengan inovasi dan kreativitas. agar pulih lebih cepat dan bangkit lebih kuat," ucap Iskandar usai peringatan HUT ke 77 RI tingkat Kabupaten OKI di Kayuagung, Rabu (17/8/2022). Ia menambahkan, semangat HUT RI merupakan momentum untuk bangkit mengejar keterlambatan akibat pandemi covid-19. “Terutama dampak ekonomi akibat Covid-19 dan dampak krisis global,” terang dia. Namun demikian jelas Iskandar, krisis telah membuktikan bahwa Indonesia mampu bertahan dengan kekuatan sumber daya manusia dan alamnya. “Kita bersyukur meski krisis multi dimensi menghantam dunia. Kita mampu bertahan. Seperti di Ogan Komering Ilir yang ditopang oleh sektor pertanian. Kita akui banyak perlambatan karena pandemi namun sektor agro membuat kita mampu bertahan," ujarnya. Dalam upacara Peringatan Hari Kemerdekaan RI ke-77 tingkat Kabupaten OKI yanf dilaksanakan di halaman kantor Pemkab OKI tersebut, diawali oleh pengibaran bendera pusaka oleh 34 orang Paskibraka Kabupaten OKI dengan penuh khidmat. Pasukan Pengibaran pada pagi hari menamakan diri sebagai Pasukan Bala Gaja Mahendera Baijaya yang artinya semangat pasukan perkasa. Kemudian terlihat, acara dilanjutkan penyampaian tali asih bagi belasan veteran dan penggiat nasionalisme di OKI. Ziaarah Taman Makam Pahlawan serta pemberian remisi di Lembaga Permasyarakatan Kayuagung. Adapun 5 Agenda Besar Nasional, diantaranya Hilirisasi dan Industrialisasi Sumber Daya Alam ; Optimalisasi Sumber Energi Bersih dan Ekonomi Hijau; Perlindungan Hukum, sosial, politik dan ekonomi serta pemberantasan korupsi. Selanjutnya, Mendukung Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) untuk segera naik kelas melalui digitalisasi ekonomi ; dan Keberlanjutan Pembangunan Ibu Kota Nusantara. (*/rilis)Pemkab OKI Dukung Agenda Besar Indonesia Maju
Rabu 17-08-2022,16:21 WIB
Reporter : Diansyah
Editor : Bambang
Kategori :
Terkait
Selasa 13-01-2026,16:40 WIB
DPA 2026 Fokus Anggaran Prioritas, Realisasi Digas
Rabu 31-12-2025,18:38 WIB
Peristiwa Laka di OKI Renggut Nyawa 78 Pengendara, Kapolres: Ini PR Kita Bersama!
Rabu 31-12-2025,10:24 WIB
Polres OKI Berhasil Ungkap 15 Kasus Pembunuhan Menonjol di Tahun 2025
Senin 29-12-2025,20:24 WIB
Pemkab OKI Beri Kepastian Status: 4.564 Honorer Diangkat Jadi PPPK Paruh Waktu
Minggu 28-12-2025,18:49 WIB
Ribuan PPPK Paruh Waktu di OKI akan Dilantik Besok!
Terpopuler
Minggu 18-01-2026,11:46 WIB
Hasil Liverpool vs Burnley: Liverpool Kembali Gagal Menang, Burnley Tahan The Reds 1-1.
Minggu 18-01-2026,15:30 WIB
Pelaku Pencurian Motor Modus Ajak Beli Tuak, Ditangkap Tim Opsnal Polsek Prabumulih Timur
Minggu 18-01-2026,11:57 WIB
Hasil Real Madrid vs Levante: Tekuk Levante 2-0, Madrid Bangkit Pepet Barcelona.
Minggu 18-01-2026,11:31 WIB
Hasil Manchester United vs Manchester City: MU Tetap Perkasa Taklukkan Man City 2-0.
Minggu 18-01-2026,17:03 WIB
Bukan Mobil Saja, VinFast Rilis Viper Skuter Listrik Jarak Tempuh 156 Km
Terkini
Minggu 18-01-2026,20:10 WIB
Pisang Bolen Homemade, Renyah Berlapis dan Lebih Hemat: Cocok untuk Camilan Keluarga hingga Ide Bisnis Rumahan
Minggu 18-01-2026,20:00 WIB
Vivo X Fold3 Pro Tawarkan Kombinasi Kamera ZEISS, Keamanan Tinggi, dan Performa Flagship
Minggu 18-01-2026,20:00 WIB
Feby Deru Tunjukkan Totalitas Lestarikan Tari Sumsel Lewat Reuni Sanggar Seni Cempako
Minggu 18-01-2026,19:50 WIB
Musi Run Sumeks Pererat Silaturahmi, Gubernur Herman Deru Ajak Masyarakat Terapkan Gaya Hidup Sehat
Minggu 18-01-2026,19:50 WIB