LUBUKLINGGAU, PALPOS.ID - Sanalang (23), warga Jalan Padat Karya, Kelurahan Tanah Periuk, Kecamatan Lubuklinggau Selatan II, Kota Lubuklinggau, diringkus Tim Laba-Laba Unit Reskrim Polsek Lubuklinggau Utara.
Pasalnya pemuda ini telah menipu dan menggelapkan motor milik Hariyadi (40), warga Jalan Nangka, Kelurahan Ponorogo, Kecamatan Lubuklinggau Utara II, Kota Lubuklinggau. Tersangka diringkus tanpa perlawanan di bedeng tetangga kakak perempuannya, di Jalan Kemuning, Kelurahan Puncak Kemuning, Kecamatan Lubuklinggau Utara II, Sabtu (20/8), sekitar pukul 17.30 WIB. Selanjutnya tersangka langsung di gelandang ke Mapolsek Lubuklinggau Utara. Berdasarkan hasil interogasi polisi, ternyata tersangka juga terlibat beberapa kasus lainnya. Diantaranya pencurian sepeda motor di wilayah hukum Polsek Lubuklinggau Selatan. Kapolsek Lubuklinggau Utara, AKP Baruanto, menjelaskan aksi penipuan dan penggelapan motor milik korban Hariyadi terjadi di lokasi pencucian mobil RR Stem milik Rujito, Kelurahan Ponorogo, Kecamatan Lubuklinggau Utara II, Kamis (18/8), sekitar pukul 08.15 WIB. Saat itu tersangka berpura-pura meminjam motor Honda Revo Blade warna Biru Orange dengan Nomor Polisi BG 6257 HO, milik korban, dengan alasan akan mengambil baju di rumah saudaranya di Jalan Kemuning. Namun ditunggu sampai keesokkan harinya, sepeda motor milik korban tidak juga di kembalikan oleh tersangka. Merasa telah ditipu dan motornya digelapkan tersangka korban melaporkan kejadian yang menimpanya ke Mapolsek Lubuklinggau Utara. "Tersangka dan BB berupa STNK dan BPKB motor korban telah diamankan di Mapolsek Lubuklinggau Utara," pungkas Baruanto. (*)Gelapkan Motor, Cerita Pemuda Ini Berakhir Dibui
Minggu 21-08-2022,15:57 WIB
Reporter : Yati
Editor : Bambang
Kategori :
Terkait
Kamis 08-01-2026,19:20 WIB
40 Truk Angkutan Batu Bara Dikandangkan di Terminal Tipe B Petanang Lubuklinggau
Jumat 17-10-2025,19:40 WIB
Gubernur Deru Sebut Pemotongan TKD Jadi Ujian Ketangguhan Kepala Daerah Baru
Kamis 16-10-2025,19:20 WIB
Tenggelam di Sungai Kelingi, Riski Ditemukan Sudah Tak Bernyawa
Rabu 17-09-2025,16:33 WIB
Relawan Muda Muara Enim Siap Berdayakan Pemuda
Jumat 12-09-2025,19:00 WIB
Ombudsman Dorong Peningkatan Fasilitas Kesehatan di Kota Lubuklinggau
Terpopuler
Selasa 13-01-2026,18:22 WIB
Pemekaran Wilayah Nusa Tenggara Timur: Wacana Pembentukan Kabupaten Sumba Timur Jaya Solusi Pelayanan Publik
Selasa 13-01-2026,18:16 WIB
Pemekaran Wilayah Nusa Tenggara Timur: Wacana Pembentukan Provinsi Kupang Raya Ubah Nama Provinsi NTT
Selasa 13-01-2026,17:22 WIB
Bansos 2026: Ini Aplikasi Resmi Kemensos yang Bisa Menyanggah Data Penerima Bantuan Tidak Tepat Sasaran
Selasa 13-01-2026,16:34 WIB
Calon Pengantin Wajib Perhatikan Kebutuhan Ini untuk Pesta Pernikahan
Selasa 13-01-2026,19:40 WIB
Prabumulih Jadi Lokasi Bapas Baru, Kakanwil Ditjen PAS Sumsel Audiensi dengan Wali Kota H Arlan
Terkini
Rabu 14-01-2026,16:05 WIB
Direksi dan Relawan PLN Turun Langsung Pastikan Percepatan Pemulihan Fasilitas Umum di Aceh
Rabu 14-01-2026,16:00 WIB
Danantara Bersama BUMN Salurkan Bantuan Kemanusiaan untuk Pemulihan Pascabencana di Aceh
Rabu 14-01-2026,15:49 WIB