MUARA ENIM, PALPOS.ID - Dalam rangka mendukung ketahanan pangan, Komandan Korem 044/GAPO, Brigjen TNI M Naudi Nurdika melakukan penebaran ribuan bibit ikan Nila.
Dan meninjau tanaman jagung di Desa Harapan Jaya, Kecamatan Muara Enim, Kabupaten Muara Enim, Rabu 14 September 2022. Patauan di lapangan, Komandan Korem 044/GAPO, Brigjen TNI M Naudi Nurdika didampingi Komandan Kodim 0404 Muara Enim Letkol Arh Rimba Anwar. Kemudian, Plt Camat Muara Enim Husni Tamrin, Kades Harapan Jaya Trimo dan pihak terkait, secara simbolis memberikan pupuk bagi para petani Jagung. BACA JUGA:Kegiatan Selesai 100 Persen, Kodim 0404 Resmi Tutup TMMD ke-113 Setelah itu dilanjutkan dengan penebaran bibit ikan Nila sebanyak 5000 ekor ke Cek Dam Blok I.A Desa Desa Harapan Jaya, Kecamatan Muara Enim, Kabupaten Muara Enim. Setelah itu, dilanjutkan dengan peninjauan tanaman jagung Desa Harapan Jaya, Kecamatan Muara Enim, Kabupaten Muara Enim. Dandim 0404/Muara Enim Letkol Arh Rimba Anwar, mengatakan bahwa Kodim 0404/Muara Enim sifatnya hanya mendorong dengan memberikan ide-ide kepada masyarakat dan Pemerintah Daerah serta pihak terkait. Yakni bagaiman secara bersama-sama bisa meningkatkan perekonomian masyarakat terutama dalam hal ketahanan pangan yang akhirnya bisa mengatasi permasalahan Stunting. BACA JUGA:Dukung Ketahanan Pangan Sumsel, Kodim 0406/Lubuklinggau Tanam Jagung Hibrida “Ikan nanti silahkan dijaga dan dimanfaatkan dengan bijak sehingga bisa benar-benar bermanfaat terutama bagi masyarakat,” ujar Dandim. Sedangkan untuk tanaman Jagung, lanjut Dandim, itu ditanam dengan sistem tumpang sari dilahan tidur baik milik warga maupun milik perusahaan sembari menunggu tanaman sawit milik warga yang sedang peremajaan berproduksi. Pihaknya mempersilahkan kepada masyarakat atau kelompok tani yang ingin menggunakan hand traktor yang berada di Kodim. Sebab itu juga merupakan bantuan pemerintah yang dititipkan ke Kodim. Yang penting kita manfaatkan bersama dan jika rusak juga diperbaiki bersama. BACA JUGA:600 Hektare Lahan Rawan Karhutbunlah Digarap Jadi Tanaman Jagung “Saya sangat apresiasi, warga desa ternyata sangat menyambut dan rajin dalam bertani,” pungkasnya. Sementara itu, Kades Harapan Jaya Trimo, bahwa pihaknya sangat senang dan berterimakasih sekali kepada Kodim dan Pemkab Muara Enim yang telah membantu dan menjembatani sehingga desanya mendapatkan bantuan bibit ikan Nila Dan bibit tanaman Jagung dari Pemerintah. Mudah-mudahan dengan bantuan ini, kata dia, bisa meningkatkan ketahanan pangan dan perekonomian masyarakat terutama di Desa Harapan Jaya ini, yang akhirnya akan mendukung program pencegahan Stunting. “Saya minta kepada masyarakat untuk empat bulan kedepan ikan jangan dahulu diambil supaya lebih besar. Jika akan diambil jangan menggunakan jalan, jaring, stroman apalagi tawas, cukup dengan cara memancing untuk menjamin kelangsungan ikan itu sendiri,” himbaunya. BACA JUGA:Jaga Ketahanan Pangan, Pemkab OKI Optimalkan Potensi Lahan Pertanian Masih dikatakan Trimo, bahwa untuk lahan tanaman khusus jagung jenis P36 dengan sistem tumpang sari ini seluas 500 hektare yang berasal dari bantuan APBN dalam bentuk benih, pupuk, herbisida dan insektisida kepada petani sawit yang terkena program peremajaan sawit. Adanya bantuan ini diharapkan para petani sawit yang sebelumnya tidak ada penghasilan akibat kebunnya diremajakan bisa mendapatkan penghasilan minimal selama 36 bulan kedepan yang baru bisa menghasilkan kembali dari buah Sawit. Program tumpang sari ini sudah mulai dilakukan warga sejak bulan Mei 2022 dan terus secara bertahap sampai mencapai 500 hektar. “Kita lakukan penanaman secara bertahap dan sistim spot bukan hamparan,” jelasnya. (*)Danrem 044/GAPO Tebar Ribuan Bibit Ikan Nila dan Tinjau Tanaman Jagung
Kamis 15-09-2022,10:53 WIB
Reporter : Febi
Editor : Bambang
Tags : #tanaman jagung
#letkol arh rimba anwar
#korem 044/gapo
#kodim 0404 muara enim
#brigjen tni m naudi nurdika
#bibit ikan nila
Kategori :
Terkait
Rabu 13-09-2023,20:02 WIB
Terbilang Kondusif, Lakukan Deklarasi Pemilu Damai
Minggu 19-02-2023,20:25 WIB
Tolak Bala, Gelar Dzikir dan Istighosah Kubro Serentak
Senin 31-10-2022,11:50 WIB
Nyamar Jadi Tentara Gadungan Demi Pikat Wanita
Selasa 11-10-2022,11:27 WIB
39 Personel Kodim 0404 Muara Enim Naik Pangkat
Rabu 05-10-2022,11:21 WIB
Kodim 0404 Muara Enim Gelar Upacara Penghormatan di TMP
Terpopuler
Senin 25-11-2024,21:24 WIB
Xiaomi Payday Mega Sale 2024: Rekomendasi Smartphone Xiaomi dan Redmi yang Tepat untuk Semua Kebutuhan!
Selasa 26-11-2024,17:02 WIB
ASUS Vivobook Go 14/15: Laptop yang Ringan dan Serbaguna untuk Mobilitas dan Produktivitas
Selasa 26-11-2024,06:10 WIB
Kapolres Prabumulih Pimpin Patroli Skala Besar, Pastikan Kesiapan Logistik dan Keamanan
Senin 25-11-2024,22:51 WIB
OKU Diguncang Gempa Sebanyak Tiga Kali
Selasa 26-11-2024,17:43 WIB
Pembentukan Provinsi Sumatera Tenggara: Semangat Bersatu di Tengah Moratorium DOB
Terkini
Selasa 26-11-2024,19:50 WIB
H-1 Pencoblosan Pilkada 2024, KPU Kota Prabumulih Distribusikan Logistik dan Musnahkan Surat Suara
Selasa 26-11-2024,19:43 WIB
Ajak Wartawan Berperan Aktif Perangi Narkoba, Kepala BNN Prabumulih: Narkoba Lebih Bahaya dari Korupsi dan Ter
Selasa 26-11-2024,19:10 WIB
Viral Video Bagi Amplop, Ketua PKS Prabumulih Tegaskan Bukan Anggota PKS
Selasa 26-11-2024,19:03 WIB
Trik Karantina Sumsel dan OJK Sumsel-Babel Siapkan Eksportir Baru Tembus Pasar Internasional
Selasa 26-11-2024,18:38 WIB