BANYUASIN, PALPOS.ID – Dua orang pria menggunakan helm dan bersenjata tajam merampok Alfamart di Km 13 Kecamatan Talang Kelapa Kabupaten Banyuasin, Jumat (18/11), sekitar pukul 22.30 WIB.
Aksi kedua pelaku terekam kamera pengintai (CCTV) minimarket tersebut. Kasusnya kini dalam penanganan aparat Polres Banyuasin. BACA JUGA:Polisi Buru Pelaku Perampokan Alfamart, Identitasnya Sudah Diketahui Dalam rekaman CCTV terlihat aksi kedua pelaku masuk melalui pintu rolling door yang memang masih terbuka. Satu pelaku yang mengenakan jaket warna hitam, masker, sarung tangan dan membawa tas ransel menyelinap masuk dari pintu rolling door yang masih terdapat tumpukan galon air yang tersusun rapi. Lalu setelah masuk melalui pintu kaca, pelaku yang di depan langsung mendekat karyawan wanita dan laki-laki yang masih berada di meja kasir sambil mendorong keduanya ke sudut ruangan. Tidak lama kemudian, pelaku tadi menggiring karyawan laki-laki ke depan meja kasir dan kemudian seperti mengikat tangannya menggunakan lakban agar kedua pelaku bisa bebas melancarkan aksinya. Kapolres Banyuasin AKBP Imam Syafii menegaskan identitas dua pelaku perampokan sudah diketahui pihaknya. "Saat ini masih dalam penyelidikan. Satreskrim sudah mendatangi dan melakukan olah TKP," ujar Imam Syafii didampingi Kapolsek Talang Kelapa Kompol Sigit Agung Susilo SIK MH kepada wartawan, Sabtu (19/11). Dia menyebut saat ini pihak korban masih membuat laporan polisi di SPKT Polsek Talang Kelapa. "Korban masih dimintai keterangan termasuk sejumlah saksi yang ada di lokasi kejadian," terang Imam Syafii. Imam menambahkan kerugian yang dialami korban sebesar Rp 18 juta. Namun, Kapolres belum merinci uang Rp 18 juta tersebut diambil pelaku dari brankas atau termasuk di kasir. (*)Alfamart Talang Kelapa Dirampok, Pelakunya Dua Orang Memakai Helm dan Sajam
Sabtu 19-11-2022,14:04 WIB
Reporter : Abdus Salam
Editor : Zen Bae
Kategori :
Terkait
Rabu 02-10-2024,20:38 WIB
Debi Ariyani dan Karyawan Alfamart Terima Hadiah Umrah sebagai Apresiasi Kinerja Terbaik
Sabtu 17-02-2024,17:21 WIB
Tarik Tunai DANA di Alfamart: Panduan Lengkap, Syarat, dan Biaya Terbaru
Senin 16-10-2023,19:28 WIB
Koordinasi Pencegahan Karhutla, Kapolres Banyuasin Turun Langsung ke Kecamatan Muara Padang
Minggu 15-10-2023,17:23 WIB
Latihan Operasi Mantap Brata Musi 2023-2024, Ini Pesan Pj Bupati Untuk Pengamanan Pemilu
Kamis 12-10-2023,16:54 WIB
2 Hektar Lahan Terbakar, Satgas Karhutla Polres Banyuasin Berjibaku Padamkan Api
Terpopuler
Jumat 22-11-2024,19:41 WIB
Tingkatkan Kesadaran Gen Z Pentingnya Partisipasi Proses Demokrasi, KPU Prabumulih Gelar Sosialisasi
Jumat 22-11-2024,18:19 WIB
Pilbup OKI 2024: Survei IPO Institute Ungkap Keunggulan Telak Muchendi-Supriyanto 62%
Jumat 22-11-2024,08:07 WIB
Hyundai Tucson Hybrid Resmi Masuk Indonesia, Bawa Garansi Baterai 8 Tahun!
Jumat 22-11-2024,19:45 WIB
Curi HP Milik IRT, Seorang Buruh Harian Lepas di Prabumulih Ditangkap Tim Macan Kumbang
Jumat 22-11-2024,10:49 WIB
Jelang Pilwalkot Palembang: Dukungan untuk Yudha-Bahar Kian Deras
Terkini
Jumat 22-11-2024,22:36 WIB
Lenovo Luncurkan Yoga Slim 7i Aura dengan Teknologi Copilot Plus PC di Indonesia
Jumat 22-11-2024,20:07 WIB
Kendalikan Inflasi dan Tingkatkan Ketahanan Pangan, Pj Wako Prabumulih dan Forkopimda Tanam Bawang Merah
Jumat 22-11-2024,19:46 WIB
Gerindra Optimis RDPS Menang dengan Suara di Atas 50 Persen pada Pilkada Palembang
Jumat 22-11-2024,19:45 WIB
Curi HP Milik IRT, Seorang Buruh Harian Lepas di Prabumulih Ditangkap Tim Macan Kumbang
Jumat 22-11-2024,19:41 WIB