PALEMBANG, PALPOS.ID - Kebakaran melanda rumah dan 3 unit sepeda motor di Jalan Kenanga Kelurahan 20 Ilir D3 Kecamatan Ilir Timur I Kota Palembang, Kamis 08 Desember 2022, sekitar pukul 01.30 WIB.
Ketiga motor yang ikut terbakar itu, yakni 2 unit motor jenis Vespa, dan 1 unit motor Honda Genio. Korban kebakaran yakni Zawawi Haris (70), warga Jalan Kenanga Kelurahan 20 Ilir D- 3 Ilir Kecamatan Ilir Timur I Kota Palembang. Menurut informasi yang diterima dari peristiwa kebakaran tersebut api berasal diperkirakan dari korsleting arus listrik di rumah milik korban Zawawi Haris. BACA JUGA:Pemkot Palembang Segera Merelokasi Pasar Cinde Pasca Kebakaran, Ini Kata Wawako Palembang... "Benar pada hari Kamis 08 Desember 2022, telah terjadi kebakaran," beber salah satu saksi Ismed, yang merupakan Ketua RT daerah kebakaran tersebut. Ismed mengatakan, bahwa kejadian berawal dari anak pemilik rumah Fitria Wati yang tinggal di belakang rumah yang menjadi korban Sijago merah. "Ya benar ada kejadian kebakaran, saat itu juga saya sedang menunggui anak saya yang sedang sakit," katanya. Lanjut, dirinya menjelaskan, sekira pukul 01.30 wib tiba-tiba mendengar suara letupan kecil. Usai dicek ternyata rumah orang tuanya terbakar. BACA JUGA:Kebakaran Pasar Cinde, Polisi Sebut Ratusan Lapak Terbakar... "Saat itulah saya lalu berteriak "kebakaran" dan minta tolong warga. Kemudian beberapa warga langsung menghubungi telepon pemadam kebakaran dan datang bantuan mobil Damkar sebanyak 10 unit," imbuhnya. Lebih lanjut, dirinya menambahkan, bahwa api diperkirakan mulai dari pukul 01.30 WIB, hingga dapat dipadamkan pada jam 04.00 wib. Selanjutnya tetap melakukan pendinginan hingga jam 04.45 wib. "Akhirnya semua unit mobil Damkar meninggalkan lokasi kebakaran pada pukul 05.00 wib," tutupnya. Sementara, Kapolsekta Ilir Timur 1 Kompol Ginanjar Alya Sukmana menyampaikan, bahwa memang bener telah terjadi peristiwa kebakaran di Jalan Kenanga 20 Ilir D-3 Ilir Timur I Palembang, Kamis 08 Desember 2022, sekira pukul 01.30 Wib. BACA JUGA:Keluarga Korban Kebakaran Buat Surat Terbuka untuk Bupati Ogan Ilir, Begini Isi Suratnya... "Pada saat kejadian, personel piket fungsi Polsekta Ilir Timur I Palembang, langsung melaksanakan pengamanan saat peristiwa kebakaran," ungkapnya, Kamis (8/12), pukul 13.00 wib dimintai keterangan lewat via WhatsApp (WA). Asal api diperkirakan dari korsleting arus listrik di rumah milik korban Zawawi Haris. "Untuk nilai total kerugian belum dapat ditaksir," pungkasnya. (*)Rumah dan 3 Motor Ludes Dilalap Sijago Merah, Ini Penyebabnya...
Kamis 08-12-2022,13:49 WIB
Reporter : Abdus Salam
Editor : Bambang
Tags : #rumah dilalap sijago merah
#polsek ilir timur i
#peristiwa kebakaran
#kota palembang
#kompol ginanjar alya sukmana
#kebakaran rumah dan 3 motor
#kebakaran
#3 motor terbakar
Kategori :
Terkait
Rabu 14-01-2026,19:00 WIB
5.000 Anak Bakal Dapat Vaksin DBD Gratis, Prioritas di Kawasan Rawan
Rabu 07-01-2026,19:50 WIB
Tukang Bangunan di Mangun Jaya OKI Histeris, Tak Sanggup Melihat Rumahnya Dilahap Si Jago Merah
Selasa 06-01-2026,14:36 WIB
Ilegal Recovery Terbakar di Babat Toman, Pelaku Penyulingan diamankan
Minggu 21-12-2025,18:10 WIB
Gunakan Dana Swadaya, Warga RT 50 Sukajaya Palembang Gotong Royong Tambal Jalan Rusak
Sabtu 13-12-2025,18:22 WIB
Palembang Bersholawat, Ribuan Umat Muslim Padati Kawasan Jakabaring.
Terpopuler
Sabtu 17-01-2026,15:17 WIB
Bansos 2026: Ini 5 Ciri Rumah Keluarga Penerima Bantuan Pemerintah Rp20 Juta
Sabtu 17-01-2026,11:48 WIB
Laksan, Kuliner Tradisional Palembang yang Terus Bertahan di Tengah Arus Modernisasi
Sabtu 17-01-2026,11:38 WIB
Bika Ambon, Warisan Kuliner Nusantara yang Tetap Bertahan di Tengah Perubahan Zaman
Sabtu 17-01-2026,12:03 WIB
Soto Lamongan, Kuliner Khas Jawa Timur yang Tetap Bertahan di Tengah Arus Modernisasi
Sabtu 17-01-2026,16:40 WIB
Rhenald Kasali: Gen Z Menolak Kantor, Bisnis Masa Depan Digerakkan AI dan Emosi Publik
Terkini
Sabtu 17-01-2026,20:03 WIB
Pelajar Jadi Korban Begal di Jalan Burai, Polsek Tanjung Batu Amankan Rekkaman CCTV
Sabtu 17-01-2026,19:59 WIB
Demi Judi Slot dan Narkoba, Pemuda di Babat Toman Gadaikan Motor Milik Saudara Sendiri
Sabtu 17-01-2026,19:55 WIB
Dugaan Pelecehan Seksual Mahasiswi UMP Saat KKN, Polisi Tetapkan Dua Tersangka
Sabtu 17-01-2026,19:44 WIB
Pengendara Motor Tewas Tabrak Truk Terparkir di Jalinsum Ogan Ilir
Sabtu 17-01-2026,19:38 WIB