PALEMBANG, PALPOS.ID - Akibat mencoba melarikan diri, tersangka curanmor terpaksa dihadiahi timah panas atau ditembak oleh Opsnal Unit 3 Subdit 3 Jatanras Ditreskrimum Polda Sumsel.
Tersangka dimaksud, Mirsa (25), warga Desa Durian Gadis, Kelurahan Durian Gadis, Kecamatan Rambutan, Kabupaten Banyuasin. Mirsa diamankan polisi, Rabu 07 Desember 2022, usai polisi mengantongi identitas pelaku dan mengetahui tempat persembunyiannya di kawasan Rambutan Banyuasin. Diketahui pelaku Mirsa merupakan salah satu komplotan pelaku curanmor yang sudah 10 kali melakukan aksinya di sejumlah kawasan Palembang dan di luar Kota Palembang. BACA JUGA:Spesialis Curanmor Antar Kabupaten, Tertangkap di Empat Lawang Untuk Korbannya kehilangan dua unit motor sekaligus yakni motor Honda Beat warna putih nopol BG 3708 ADX dan motor motor Kawasaki KLX 150 CC. Saat kejadian, Sabtu 24 Oktober 2022 sekira pukul 04.00 WIB di Jalan Talang Kepuh, Kelurahan Gandus, Kecamatan Gandus Kota Palembang. “Diketahui saat pelaku hendak diringkus oleh anggota kita, pelaku mencoba mencoba melarikan diri hingga petugas memberikan tindakan tegas dan terukur,” ungkap Kasubdit 3 Jatanras Ditreskrimum Polda Sumsel Kompol Agus Prihadinika SIK MH, Kamis 08 Desember 2022, pukul 14.30 WIB. Tersangka juga mengaku sudah melakukan aksinya sebanyak 10 TKP dan menggunakan kunci letter T. BACA JUGA:Tersangka Curanmor Meresahkan di Kecamatan Batman Diamankan Polisi “10 TKP yang diakui pelaku di sejumlah beberapa kawasan di kota Palembang dan sebagian di luar Palembang," terang Agus. Lanjut Agus menyampaikan, saat ini pihaknya masih melakukan pemeriksaan lebih lanjut. "Dari empat kawanan pelaku ini cuman yang berhasil diamankan anggota kita hanya satu pelaku dan empat orang pelaku lainnya masih DPO," katanya. Untuk barang bukti yang berhasil disita polisi yakni satu unit motor Honda Beat. BACA JUGA:Aksi Curanmor Marak, Ini 7 Tips dari Polisi untuk Menangkalnya "Saat korban Tomi, memarkirkan dua motornya di dalam garasi yang tertutup terali besi dengan posisi motor tersebut terkunci dan pagar rumah juga terkunci," imbuhnya Ketika bangun korban melihat motornya tidak ada lagi di dalam gerasi tersebut. "Usai kejadian korban Tomi langsung melaporkan aksi curanmor itu ke Polsek terdekat," tutup Agus. (*)Tersangka Curanmor Ditembak Polisi, Ternyata...
Kamis 08-12-2022,15:27 WIB
Reporter : Abdus Salam
Editor : Bambang
Tags : #tersangka curanmor ditembak polisi
#tersangka curanmor
#polda sumsel
#kota palembang
#kompol agus prihadinika sik mh
#komplotan curanmor
#kabupaten banyuasin
#jatanras ditreskrimum polda sumsel
#curanmor
Kategori :
Terkait
Senin 24-03-2025,20:08 WIB
AKBP God Parlasro Sinaga SH SIk MH Jabat Kapolres Muba
Jumat 21-03-2025,14:25 WIB
Empat Pejabat Polres Lubuklinggau Resmi Berganti, Berikut Jabatan dan Nama-nama Penggantinya !
Kamis 13-03-2025,17:02 WIB
Tiga Kapolres di Wilayah MLM Masuk Daftar Rotasi : Ini Jabatan Baru dan Pengganti Mereka !
Kamis 06-03-2025,19:53 WIB
Adik Bos Tambang Ilegal Susul Kakak Jalani Hukuman
Minggu 02-03-2025,19:10 WIB
Polisi Tangkap Mahasiswa di OKU Saat Edarkan Sabu
Terpopuler
Selasa 22-04-2025,14:19 WIB
Pemekaran Wilayah NTT: Aspirasi Pembentukan Kabupaten Adonara Mimpi Lama Masyarakat Setempat
Selasa 22-04-2025,13:51 WIB
Palembang Siap Sambut Presiden! Ratu Dewa : Tunjukkan Palembang Kota Aman dan Ramah
Selasa 22-04-2025,11:51 WIB
Pelatih Muda 32 Tahun Antar Uzbekistan U-17 Jadi Juara Asia, Ini Rahasianya!
Selasa 22-04-2025,15:01 WIB
Peringatan Hari Bumi: Sumatera Menolak Punah Akibat Ekspansi Energi Kotor
Selasa 22-04-2025,16:00 WIB
Aspirasi Pemekaran Wilayah NTT: Semangat Pembentukan Calon Kabupaten Alor Timur Makin Membara
Terkini
Selasa 22-04-2025,19:22 WIB
Diseruduk Babaranjang, Seorang Sopir Pikap di Prabumulih Berhasil Selamat
Selasa 22-04-2025,19:19 WIB
Diduga Cemari Lingkungan, Bupati Stop Operasional PT ASL Himbau Warga Tidak Konsumsi Ikan Mati di Sungai
Selasa 22-04-2025,19:15 WIB
Dukung Ketahanan Pangan, Lakukan Pendamping Pertanian Milik Warga
Selasa 22-04-2025,19:10 WIB
Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Gencarkan Patroli Subuh
Selasa 22-04-2025,19:07 WIB