BATURAJA, PALPOS.ID - Warga Desa Belandang, Kecamatan Ulu Ogan, Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU), Rabu 14 Desember 2022, dihebohkan adanya penemuan mayat lansia.
Mayat Lansia itu ditemukan tanpa busana mengambang di Sungai Ogan Desa Belandang Kabupaten OKU. Mayat pertama kali ditemukan oleh Suparno warga desa setempat saat menjaring ikan. Saat dikonfirmasi, Kapolres OKU AKBP Danu Agus Purnomo, melalui Kasi Humas AKP Sayafarudin, didampingi Kapolsek Ulu Ogan Iptu Indra Gunawan membenarkan prihal penemuan mayat tersebut. Dikatakan Kapolsek, saat ini mayat sudah dievakuasi oleh Anggota Polsek Ulu Ogan bersama BPBD OKU dibantu masyarakat setempat ke Puskesmas Ulu Ogan. “Iya tadi kita mendapat laporan warga bahwa ada mayat yang hanyut. Setelah dicek anggota ternyata benar, sesosok mayat berjenis kelamin wanita tanpa busana mengambang di aliran Sungai Ogan Talang Seluas,” kata Kapolsek. Dari penjelasan Iptu Indra Gunawan, diketahui mayat tersebut merupakan warga Desa Ulak Lebar yang merupakan seorang wanita lanjut usia (Lansia). “Identitasnya sudah teridentifikasi. Korban bernama Rukai (74) warga Desa Ulak Lebar,” jelas Kapolsek. Setelah dilakukan visum di Puskesmas Ulu Ogan lanjut Kapolsek, pada tubuh korban terdapat beberapa luka lebam dan luka lecet. Namun pihaknya memastikan korban meninggal lantaran terjatuh. “Dari keterangan sejumlah pihak, korban ini kan sudah tua, dan sering mandi ke Sungai Ogan. Kemungkinan terpeleset dan jatuh hingga tenggelam dan hanyut. Dan luka di tubuh korban diduga karena benturan pada batu sungai, bukan karena kasus kekerasan,” lanjutnya. Saat ini sambung Kapolsek, jenazah korban telah diambil oleh pihak keluarga untuk dimakamkan. Kelurga korban tak bersedia dilakukan otopsi dengan membuat surat pernyataan. “Jenazah korban sudah dibawa pihak keluarga untuk dimakamkan,” pungkasnya. (*)Diduga Terjatuh Saat Mandi, Nenek 70 Tahun Tewas Mengambang
Rabu 14-12-2022,16:13 WIB
Reporter : Eco
Editor : Bambang
Tags : #tewas mengambang di sungai
#terjatuh saat mandi di sungai
#sungai ogan
#polsek ulu ogan
#penemuan mayat
#nenek 70 tahun tewas
#kabupaten oku
#iptu indra gunawan
#akp sayafarudin
#akbp danu agus purnomo
Kategori :
Terkait
Selasa 15-04-2025,19:48 WIB
255 Calon Haji OKU Jalani Manasik Haji
Senin 07-04-2025,20:55 WIB
Tim SAR Lanjutkan Pencarian Korban Tenggelam di Sungai Ogan
Senin 07-04-2025,16:34 WIB
Wabup OKU Ikut Panen Raya Serentak di 14 Provinsi di Indonesia
Minggu 06-04-2025,19:37 WIB
Tiga Jabatan di OKU Lowong, Dua Kadin, Satu Kabag
Minggu 06-04-2025,11:53 WIB
Konten Kreator Temukan Mayat Mengapung di Sungai Ogan, Diduga Bocah Hanyut Beberapa Hari Lalu
Terpopuler
Minggu 20-04-2025,10:54 WIB
XPENG G9: SUV Listrik Mewah dari Masa Depan yang Siap Menggebrak Dunia!
Minggu 20-04-2025,10:39 WIB
Ural 4320 Command: Sang Pusat Komando Mobile Tangguh dari Rusia.
Minggu 20-04-2025,11:00 WIB
Daftar 17 Pemain ASEAN All Stars untuk Hadapi Manchester United, Siapa Saja Mereka?
Minggu 20-04-2025,10:21 WIB
SOP Jando, Kuliner Khas yang Menggoda Lidah dan Sarat Makna Budaya
Minggu 20-04-2025,10:45 WIB
Di Harga Rp 2,75 Miliar! Ini Dia Wujud Baru Volvo XC90 Plug-in Hybrid di Indonesia.
Terkini
Senin 21-04-2025,09:47 WIB
Bakso Cuanki : Cita Rasa Legendaris dari Bandung yang Tak Pernah Mati Gaya
Senin 21-04-2025,09:31 WIB
Piscok jajanan tradisional yang tak pernah kehilangan peminat
Minggu 20-04-2025,20:08 WIB
Polisi Amankan Acara Misa Vigili Paskah di Gereja Hati Kudus Indralaya
Minggu 20-04-2025,18:30 WIB
Arena Pasar Malam Porak Poranda Dihantam Angin Kencang
Minggu 20-04-2025,18:25 WIB