3 Remaja di Lubuk Linggau Tenggelam di Sungai Megang, Begini Nasibnya...

Kamis 15-06-2023,21:08 WIB
Reporter : Yati
Editor : Erika

LUBUKLINGGAU, PALPOS.ID.- Tiga orang remaja putri tenggelam di Sungai Megang Kelurahan Marga Bhakti Kecamatan Lubuklinggau Utara II Kota Lubuklinggau Provinsi Sumatera Selatan. 

Ketiganya adalah Icah Zivana (11), warga  Jalan Nang Al Solihin RT 04 Kelurahan  Marga Bakti Kecamatan Lubuklinggau Utara I Kota Lubuklinggau. Sheli Soleha (12), dan Aurelian (12), juga warga yang sama. 

Tenggelamnya ketiga remaja putri tersebut terjadi saat ketiganya sedang mandi, Kamis 15 Juni 2023, sekitar pukul 14.00 WIB.

BACA JUGA:Mantap! Kabupaten Muara Enim Pelopor Penerapan SIPD Online di Indonesia

Kapolres Lubuklinggau AKBP Harissandi, melalui Kapolsek Lubuklinggau Utara AKP Denhar,  menjelaskan kronologis kejadiannya. 

Berawal satu jam sebelum kejadian atau sekitar pukul 13.00 WIB, ketiga korban bersama empat teman mereka yang lainnya asyik mandi di Sungai Megang yang lokasinya tidak jauh dari rumah mereka. 

Kemudian sekitar pukul 13.50 WIB datang Maulana (54), warga yang sama, dengan tujuan hendak memancing ikan. 

BACA JUGA:Majukan Pertanian, Bupati OKI Terima Penghargaan dari Kementan

Kepada 7 remaja putri ini Maulana sempat menghimbau agar mereka segera berhenti mandi karena dirinya ingin mancing. Namun himbauan Maulana tidak digubris oleh pra korban.

Tidak berapa lama kemudian, atau sekitar pukul  14.00 WIB, empat teman korban memanggil dan meminta pertolongan saksi Maulana. 

"Kepada saksi, 4 teman korban  meminta pertolongan," ujar Denhar..

BACA JUGA:Majukan Pertanian, Bupati OKI Terima Penghargaan dari Kementan

Mengetahui ketiga remaja tersebut tenggelam saksi Maulana bersama warga lainnya mendatangi Tempat Kejadian Perkara (TKP), untuk melakukan pencarian terhadap ketiga korban yang tenggelam tersebut. 

"Sekitar 15 menit kemudian, ketiga korban berhasil ditemukan dengan kondisi sudah tidak bernyawa lagi dengan jarak sekitar 100 meter dari titik awal tenggelamnya mereka," ungkap Dengar.

Informasi tenggelamnya ketiga korban kemudian dilaporkan kepada Polsek Lubuklinggau Utara. Menerima informasi itu, petugas Sentral Pelayanan Kepolisian (SPK) Polsek Lubuklinggau Utara langsung turun mengecek kondisi  ketiga korban di rumah duka dan TKP. 

Kategori :