Turi Glass House Curug Cipamingkis, Tempat Healing Baru Puncak, Kamar Full Tembus Pandang

Sabtu 17-06-2023,22:42 WIB
Reporter : Diansyah
Editor : Diansyah

KAYUAGUNG, PALPOS.ID - Hai Sobat ! bagi kalian yang mencari villa full rumah kaca, disarankan mengunjungi Turi Glass House Curug Cipamingkis.

Turi Glass House Curug Cipamingkis ini merupakan tempat healing baru di Puncak dengan kamar full tembus pandang.

Lokasinya berada di Kawasan Curuq Cipamingkis, Jalan Puncak 2, Jonggol, Wargajaya, Kecamatan Sukamakmur, Kabupaten Bogor.

BACA JUGA:7 Tempat Wisata Populer di Kota Surakarta Calon Ibukota Provinsi Baru Pemekaran Provinsi Jawa Tengah

Dikutip Palpos dari akun YouTube Bobo Cantik, Sabtu, 17 Juni 2023.

Bagi masyarakat yang datang dari Jakarta bisa keluar Tol Jonggol dan jalannya sudah mulus.

Untuk yang lewat dari Puncak Dua, jalanannya juga sudah mulus.

BACA JUGA:Bikin Penasaran! Destinasi Wisata di Ogan Ilir Ini Hadirkan Hamparan Bunga dan Wahana Air, Bisa Mandi Juga Lho

Saat tiba di Curuq Cipamingkis, pengunjung harus membayar tiket masuk.

Setelah masuk, pengunjung akan melihat pohon-pohon yang rimbun dan rapih.

Area front officenya juga sederhana, seperti bangkunya terbuat dari bahan kayu.

BACA JUGA:8 Destinasi Wisata di Kota Batam Calon Provinsi Baru Pemekaran Provinsi Kepulauan Riau, Ini Lokasinya...

Fasilitas yang ada di Curug Cipamingkis ini terdapat villa-villa.

Jadi jika pengunjung ingin menginap di Turi Glass House namun sudah penuh, maka bisa menginap di tipe lain.

Di Curug Cipamingkis juga terdapat banyak warung, sehingga pengunjung tidak perlu belanja dari luar.

BACA JUGA:Bingung Cari Tempat Liburan Sekolah, Ini 3 Wisata Instagrambale di Kabupaten Bogor Provinsi Jawa Barat

Pada saat weekday hanya beberapa warung yang buka, sedangkan pada saat weekend semua warung buka.

Pengunjung sangat mudah untuk mencari makan pagi, siang, dan malam.

Tempat penginapan Curug Cipamingkis ini sepertinya tidak menyediakan restoran tetapi ada warung terpisah.

BACA JUGA:Bingung Cari Tempat Liburan Sekolah, Ini 3 Wisata Instagrambale di Kabupaten Bogor Provinsi Jawa Barat

Di area Curug Cipamingkis ini ada beberapa glamping sebelumnya.

Dan yang terbaru itu ialah Turi Glass House.

Kemudian di sana terdapat 3 vila unik yang berderet.

BACA JUGA:Marron Valley Pujon Malang, Glamping Tembus Pandang Terasa di Atas Awan

Untuk fasilitas di dalam Turi Glass House Curug Cipamingkis ada satu ranjang ukuran king size.

Dilengkapi juga dengan bantal guling dan segala macamnya.

Kamarnya pun cukup luas jika untuk dua orang.

BACA JUGA:Marron Valley Pujon Malang, Glamping Tembus Pandang Terasa di Atas Awan

Menurut pihaknya Curuq Cipamingkis, kapasitasnya bisa 4 sampai 6 orang.

Untuk melihat pemandangan dari dalam kamar, pengunjung bisa membuka ordeng yang ada.

Tipe-tipe glamping dengan kamar full rumah kaca ini kebanyakan ada di luar negeri.

BACA JUGA:Nebula, Glamping di Atas Langit dengan View yang Super di Puncak Bogor

Meskipun begitu, ternyata Indonesia juga memilikinya.

Di depan ranjang juga disediakan 1 unit televisi yang bisa mengakses YouTube ukuran 32 inch.

Selanjutnya, ada aminitis jika pengunjung kelupaan membawa peralatan mandi.

BACA JUGA:5 Tempat Wisata di Provinsi Sumatera Utara Mirip di Luar Negeri, Apakah Danau Toba Termasuk?

Fasilitas lain yaitu WiFi, handuk, obat serangga, dan pendingin ruangan atau AC.

Jadi pengunjung tidak perlu khawatir akan merasa gerah.

Di Curuq Cipamingkis, suhu terdinginnya 19 derajat Celcius saat malam hari.

BACA JUGA:Shanaya Resort, Glamping Murah Seharga 500 Ribu di Malang

Sedangkan pada siang hari sekitar 25 derajat Celcius.

Untuk kamar mandinya berada di belakang dan ada fasilitas bathtub.

Kamar mandinya pun estetik banget, karena terbuat dari batu seperti cobek.

BACA JUGA:Wisata Karimun Jawa, Mutiara Indah dari Jawa Tengah

Bathtubnya pun agak mini, dan hanya bisa untuk satu orang.

Pengunjung tidak perlu bertanya-tanya lagi apakah kamar mandinya berada di dalam atau di luar.

Kamar mandinya berada di dalam dan fisilitasnya lengkap.

BACA JUGA:Pakar Hukum Minta Suami Citra Kirana, Rezky Aditya Segera Nikahi Wenny Ariani, Tujuannya untuk Ini

Pengunjung pun pasti menyukai pemandangan yang ada di Curug Cipamingkis.

Di sana pengunjung dapat mendengarkan suara gemericik air sungai.

Sehingga saat berada di Turi Glass House Curug Cipamingkis benar-benar berasa healing banget.

BACA JUGA:Danau Shuji Hidden Gems yang Lagi Viral di Lembak Muara Enim

Pengunjung yang ingin bersantai sambil menikmati pemandangan bisa sambil duduk-duduk.

Di Curuq Cipamingkis ini juga terdapat kolam renang dan airnya diambil dari sungai langsung.

Kemudian ada spot-spot fotogenic.

Kategori :