Ada 7 Alasan Pembentukan Daerah Otonomi Baru Provinsi Madura Pemekaran Provinsi Jawa Timur

Kamis 22-06-2023,14:28 WIB
Reporter : Bambang
Editor : Bambang

Karena untuk mencukupi syarat tersebut maka akan dibentuk 4 kota dan 1 kabupaten baru hasil pemekaran empat kabupaten tersebut.

Dimana, nantinya pemekaran Kabupaten Pamekasan akan membentuk Kota Pamekasan. Kemudian, Kabupaten Bangkalan akan membentuk Kota Bangkalan.

Selanjutnya, Kabupaten Sampang akan membentuk Kota Sampang. Serta Kabupaten Sumenep akan membentuk Kota Sumenep dan Kabupaten Sumenep Kepulauan.

BACA JUGA:Usulan DOB Pemekaran Kabupaten Tasikmalaya Provinsi Jawa Barat, 9 Kecamatan Gabung Kabupaten Tasikmalaya Utara

BACA JUGA:Wah Kota Kertajati Pemekaran Kabupaten Majalengka Provinsi Jawa Barat Bakal Jadi Kota Metropolitan

Artinya sudah melebihi syarat sebuah provinsi setelah pemekaran. Karena sudah ada 5 kabupaten dan 4 kota di wilayah Provinsi Madura nantinya.

Sementara rencana ibukota Provinsi Madura pemekaran Provinsi Jawa Timur itu nantinya akan berada Kabupaten Pamekasan.

Pembentukan Provinsi Madura sangat beralasan. Sebab, pembangunan di wilayah Madura tersebut selama ini sangat tertinggal dari wilayah lain.

Setelah memisahkan diri dari Provinsi Jawa Timur, maka Provinsi Madura akan memiliki luas wilayah 5.166 kilometer persegi.

BACA JUGA:10 Kecamatan Gabung Kabupaten Tasikmalaya Selatan Pemekaran Kabupaten Tasikmalaya Provinsi Jawa Barat

BACA JUGA:Kabupaten Tasikmalaya Provinsi Jawa Barat Disebut ‘Gudang’ Artis, Mulai Penyanyi Hingga Aktor Papan Atas

Dimana luas wilayah Madura hanya sekitar 11 persen dari luas wilayah Provinsi Jawa Timur mencapai 48.037 kilometer persegi.

Kemudian, jumlah penduduk Provinsi Madura nantinya sebanyak 4.004.000 jiwa lebih sesuai hasil sensus penduduk BPS tahun 2021 yang lalu.

Jumlah penduduk Madura itu sekitar 9.8 persen dari jumlah penduduk Provinsi Jawa Timur yang berjumlah 40.66 juta jiwa lebih. *

Kategori :