MUARA ENIM,PALPOS.ID – Pemerintah Kabupaten Muara Enim mendukung Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Muara Enim mensukseskan pemuli 2024 di Bumi Serasan Sekundang.
Dukungan itu disampaikan Pj Bupati Muara Enim H Ahmad Rizali saat menerima audiensi dari Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Muara Enim Zainudin bersama Anggota Komisioner Bawaslu Kabupaten Muara Enim membahas Penyelenggaraan Pemilu Tahun 2024 di Ruang Rapat Bupati Muara Enim, Rabu (18/10). Turut hadir diantaranya Kaban Kesbangpol, Kepala BPKAD, Kepala BKPSDM, Kadin Kominfo, dan Kabag Tapem Setda. BACA JUGA:100 KPM Muara Enim Akan Terima Bantuan UMKM Dalam audiensi tersebut, Zainudin menyampaikan tiga topik inti yakni permohonan permintaan tenaga ASN untuk diperbantukan di Bawaslu Kabupaten Muara Enim, dukungan kendaraan operasional Bawaslu di Kecamatan, dan dukungan fasilitasi rapat koordinasi bersama stakeholder atau peserta partai politik yang ada di Kabupaten Muara Enim. Menanggapi tiga hal tersebut, Pj Bupati Muara Enim didampingi Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra H Emran Tabrani dan Plt Asisten III Bidang Administrasi dan Umum M Tarmizi Ismail langsung menginstruksikan Dinas Instansi terkait untuk membantu Bawaslu Kabupaten Muara Enim guna kelancaran penyelenggaraan Pemilu tahun depan di Kabupaten Muara Enim. “Tentu, kami selaku Pemerintah Daerah akan membantu apa-apa saja yang dibutuhkan Bawaslu Kabupaten Muara Enim guna menyukseskan penyelenggaraan Pemilu Tahun 2024 mendatang karena ini pesta demokrasi besar yang harus kita kawal, kita dukung dan kita sukseskan bersama-sama,” ucap Pj Bupati. BACA JUGA:Terus Gulirkan Gerakan Pangan Murah Disamping itu, Pj Bupati Rizali juga mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi langkah-langkah ataupun kinerja yang sudah dan akan dilakukan oleh Bawaslu Kabupaten Muara Enim. Menurutnya, penyelenggaraan Pemilu tidak akan berjalan dengan baik jika tidak ada Bawaslu, apalagi rentang waktu pelaksanaan Pemilu saat ini sangat singkat. Dalam kesempatan tersebut pula, Ahmad Rizali menghimbau kepada seluruh masyarakat agar dapat mendukung terciptanya Pemilu damai, aman, lancar, dan kondusif disemua tempat.*Pemkab Muara Enim Dukung Bawaslu Sukseskan Pemilu 2024
Kamis 19-10-2023,19:12 WIB
Reporter : Febi
Editor : Diansyah
Tags : #sukseskan pemilu 2024
#pj bupati muara enim
#pemkab muara enim
#h ahmad rizali
#dukung bawaslu
#berita palpos
#berita muara enim
Kategori :
Terkait
Senin 12-01-2026,16:45 WIB
AKBP Hendri Syaputra Resmi Jabat Kapolres Muara Enim
Jumat 02-01-2026,20:34 WIB
Edison Ingin Kepala OPD Bisa Gaspol Pembangunan
Selasa 30-12-2025,19:18 WIB
Jelang Tahun Baru, Musnahkan 2.220 Botol Miras
Rabu 17-12-2025,16:46 WIB
ASN Wajib Budayakan Jauhi Praktik Korupsi
Rabu 17-12-2025,16:34 WIB
Muara Enim Dukung Percepatan Program Tiga Juta Rumah
Terpopuler
Senin 19-01-2026,11:46 WIB
Hasil Real Sociedad vs Barcelona : Barcelona Kalah 1-2 dari Real Sociedad.
Senin 19-01-2026,11:50 WIB
Hasil AC Milan vs Lecce: Milan Tekuk Lecce 1-0, Naik ke Posisi 2 Serie A.
Senin 19-01-2026,11:56 WIB
Hasil Torino vs AS Roma: AS Roma Bungkam Torino 2-0.
Senin 19-01-2026,11:06 WIB
Tampil Kotak dan Unik, Honda Square X125 Jadi Skutik Adventure 125 cc Paling Menarik
Senin 19-01-2026,11:16 WIB
Tom’s Racing Bikin Lexus Makin Elegan di Tokyo Auto Salon, Bukan Sekadar Modifikasi Biasa
Terkini
Senin 19-01-2026,21:10 WIB
"Gurita Mafia Leasing", Skandal Terorganisir 355 Motor Fiktif, Surveyor FIF Group Dituntut 4 Tahun Bui
Senin 19-01-2026,21:00 WIB
Aksi Pencurian Motor di Kos Mahasiswa Indralaya Terekam CCTV, Polisi Lakukan Penyelidikan
Senin 19-01-2026,20:50 WIB
Pilus Rumahan, Camilan Renyah Lebih Higienis dan Ekonomis untuk Isi Toples Lebaran
Senin 19-01-2026,20:40 WIB