Drawing French Open 2023: Final Dini, Tantangan Berat Wakil Indonesia di Babak Awal

Selasa 24-10-2023,05:00 WIB
Reporter : Yan
Editor : Yan

PRANCIS, PALPOS.ID - Hasil drawing French Open 2023, tantangan berat wakil Indonesia yang akan berhadapan langsung dengan pebulu tangkis terbaik dunia di awal laga. 

Gelaran French Open 2023 BWF Super 750 akan dihelat pada 24-29 Oktober 2023 di Glaz Arena, Rennes, Prancis.

Seperti diketahui di ajang Denmark Open 2023 sebelumnya, skuad Indonesia tidak mampu meraih satu pun gelar juara. Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri hanya berhasil menjadi runner-up. 

Kini, para pebulu tangkis Indonesia berambisi membalaskan kegagalan tersebut di French Open 2023, dengan harapan meraih podium juara dan membawa pulang tiket menuju Olimpiade Paris 2024.

BACA JUGA:Rekap Hasil Final Denmark Open 2023: China Pesta 4 Gelar Juara, Bagas/Fikri Harus Puas Jadi Runner-Up

Indonesia sendiri akan menurunkan 16 wakil terbaiknya dalam lima sektor yang berbeda. Namun sayangnya, sejumlah pemain akan langsung berhadapan dengan lawan-lawan tangguh.

Misalanya, di nomor ganda putra, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin harus menghadapi juara Denmark Open 2023, Aaron Chia/Soh Woo Yik di babak pertama French Open 2023. 

Sementara Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan akan berhadapan dengan bintang muda asal China, Liang Wei Keng/Wang Chang.

Dari sektor ganda putri, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti akan bertemu rekan seperguruan, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi. 

BACA JUGA:Fajar/Rian Ungkap Rahasia Jungkalkan Pasangan Korsel di Perempat Final Denmark Open 2023

Sementara itu, Gregoria Mariska akan berhadapan dengan lawan tangguh seperti PV Sindhu, begitu juga dengan Chico Aura yang akan berduel dengan Kodai Naraoka.

Tak ketinggalan, dari sektor ganda campuran juga menghadirkan undian yang cukup menantang. 

Empat pasangan ganda campuran Indonesia, yaitu Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari dari Pelatnas PBSI.

Sementara dari non pelatnas ada Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja, dan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti.

BACA JUGA:DISOROT BWF!! Alwi Farhan Ukir Sejarah di Kejuaraan Dunia Junior 2023

Kategori :