PAPUA, PALPOS.ID – Wacana pembentukan daerah otonomi baru (DOB) di Pulau Papua terus menjadi topik pembicaraan yang hangat di kalangan masyarakat dan pemerintah.
Sebelumnya, Pulau Papua telah memiliki 6 provinsi yang meliputi Papua, Papua Barat, Papua Pegunungan, Papua Tengah, Papua Barat Daya, dan Papua Selatan.
Namun, kini muncul usulan calon provinsi baru yang bernama Papua Barat Tengah (PBT) atau lebih dikenal dengan sebutan Bomberay Raya.
BACA JUGA:Dukungan Masyarakat Adat Terhadap Pembentukan Provinsi Papua Barat Tengah Pemekaran Papua
BACA JUGA:Rencana Pemekaran Papua: Pilih Papua Utara atau Papua Timur sebagai Daerah Otonomi Baru (DOB)
Usulan ini datang dari 4 kepala daerah di Provinsi Papua Barat yang memiliki tekad kuat untuk mewujudkan provinsi baru ini.
Kawasan yang diusulkan sebagai calon Provinsi Papua Barat Tengah meliputi 4 kabupaten, yaitu Teluk Bintuni, Teluk Wondama, Fakfak, dan Kaimana.
Masing-masing kabupaten ini memiliki potensi dan karakteristik yang unik yang dapat menjadi daya tarik dan kontribusi signifikan dalam pembentukan provinsi baru ini.
1. Kabupaten Teluk Bintuni
Kabupaten Teluk Bintuni merupakan hasil pemekaran yang dibentuk berdasarkan UU Nomor 26 Tahun 2002 dengan ibukota di Bintuni.
Kabupaten ini terdiri dari 11 distrik yang meliputi 95 kampung dan 2 kelurahan, dengan luas wilayah mencapai 18.658 km².
BACA JUGA:FAKTA TERBARU ! Inilah Nama Baru 5 Provinsi Hasil Pemekaran Papua dan Alasan-alasan di Baliknya!