Dua Tangga Lift Rusak, ASN dan Pengunjung Pemkot Prabumulih Mengeluh.

Senin 29-07-2024,17:36 WIB
Reporter : Prabu
Editor : Erika

PRABUMULIH, PALPOS.ID - Sejumlah Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Prabumulih, serta pengunjung yang memiliki urusan di berbagai Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang berkantor di gedung Pemkot Prabumulih, Jalan Jenderal Sudirman Kelurahan Sindur, Kecamatan Cambai, mengeluhkan kondisi dua tangga lift kantor pemkot Prabumulih yang tidak beroperasi alias rusak. 

Rusaknya dua tangga lift ini menyebabkan ASN dan pengunjung harus rela antre untuk menggunakan satu-satunya lift yang masih berfungsi, atau terpaksa menaiki tangga darurat dengan berjalan kaki.

"Saya terpaksa jalan kaki naik tangga darurat, sebab yang antre di lift yang tidak rusak kebanyakan perempuan dan ramai," ungkap salah satu ASN yang enggan menyebutkan namanya. 

Menurut ASN tersebut, kerusakan lift di kantor Pemerintah Kota Prabumulih sudah sering terjadi. 

BACA JUGA:Musorkotlub KONI Prabumulih, Pj Wako Prabumulih: Segera Laksanakan, Pilihlah yang Terbaik

BACA JUGA:Isu Mutasi Jabatan Merebak, Ini Tanggapan Penjabat Walikota Prabumulih

"Tahun ini sudah berapa kali rusak, tidak tahu juga apa penyebabnya," ujarnya.

Tidak berfungsinya dua tangga lift ini, menghambat pekerjaan sejumlah ASN yang berkantor di lantai 1 hingga 8 gedung pemkot Prabumulih. 

"Selama ini semua pegawai di sini mengandalkan lift, sebab kalau naik turun lewat tangga darurat jelas menguras tenaga," tutur seorang ASN lainnya. 

Mereka berharap bagian umum Pemkot Prabumulih yang bertugas merawat aset pemerintah segera melakukan upaya perbaikan. 

BACA JUGA:Kumuh dan Tebar Aroma Tak Sedap, Warga Prabumulih Keluhkan Keberadan Tempat Pembuangan Sampah Liar

BACA JUGA:Calon Terpilih Anggota DPRD Prabumulih Diwajibkan Laporkan LHKPN Sebelum Pelantikan

"Jangan dibiarkan rusak terus seperti ini, kalau ASN bagian umum enak kantornya di bawah jadi tidak terasa capeknya naik tangga darurat," tambahnya.

Keluhan senada disampaikan Dian, salah satu pengunjung pemkot Prabumulih. 

Menurut Dian, akibat tangga lift yang rusak dirinya terpaksa rela antre untuk sampai ke salah satu OPD. 

Kategori :