Bangun Kembali Gerbang Kota yang Roboh, Pj Wako Prabumulih dan Forkopimda Minta Bantuan Pertamina HRZ 4

Selasa 10-09-2024,17:27 WIB
Reporter : Prabu
Editor : Erika

PRABUMULIH, PALPOS.ID - Pemerintah Kota (Pemkot) Prabumulih menunjukkan perhatian serius terhadap insiden robohnya gerbang selamat datang kota Prabumulih karena ditabrak truk kontainer yang terjadi pada Minggu, 1 September 2024. 

Penjabat Walikota Prabumulih, H Elman ST MM, bersama forum komunikasi pimpinan daerah (forkopimda) segera mengambil langkah-langkah strategis untuk menangani masalah ini.

Pj Walikota Prabumulih, H Elman ST MM, mengungkapkan bahwa setelah kejadian itu, Pemkot Prabumulih bersama forkopimda langsung bergerak untuk mencari solusi terkait pembangunan kembali gerbang yang roboh. 

“Kami bersama forkopimda, yaitu Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Prabumulih, Khristiya Luthfiasandi SH MH, Kapolres Prabumulih, AKBP Endro Aribowo SIK, dan Ketua DPRD Prabumulih, Sutarno SE MIKom, 

BACA JUGA:Update Kasus Pertalite Bercampur Air, Tjahyo Nikho Indrawan: Kami Masih Memberikan Pembinaan dan Sanksi

BACA JUGA:Dampak Kemarau, Warga Karang Raja Prabumulih Antre Air Bersih di Kantor Lurah

Langsung mendatangi GM Pertamina Hulu Rokan Zona 4, Djudjuwanto, untuk meminta bantuan pembangunan gerbang melalui dana CSR perusahaan BUMN tersebut,” ungkap Elman.

Langkah ini dilakukan karena pentingnya fungsi gerbang tersebut sebagai simbol identitas dan sambutan bagi setiap pengunjung yang memasuki kota Prabumulih. 

Dengan dukungan dana dari Pertamina Hulu Rokan (PHR) Zona 4 melalui program Corporate Social Responsibility (CSR), diharapkan pembangunan kembali gerbang dapat dilakukan dengan segera.

Elman menjelaskan bahwa dalam usulan yang disampaikan kepada GM PHR Zona 4, pihak Pemkot Prabumulih mengajukan pembangunan gerbang di dua titik strategis. 

BACA JUGA:HUT Bhayangkara Lalu Lintas, Satlantas Polres Prabumulih Beri Bantuan 3000 Liter Air bersih dan Sembako

BACA JUGA:Gapura Selamat Datang Kota Prabumulih Roboh Ditabrak Truk Kontainer

Titik pertama adalah di lokasi gerbang yang roboh di simpang air mancur Jalan Jendral Sudirman, Kelurahan Gunung Ibul, Kecamatan Prabumulih Timur. 

Titik kedua adalah kawasan Jalan Jendral Sudirman, Kelurahan Patih Galung, Kecamatan Prabumulih Barat, tepatnya di kawasan tugu nanas.

“Kami memutuskan untuk membangun gerbang di dua titik tersebut. 

Kategori :