Ia juga berharap implementasi KKPD dapat membawa manfaat besar, baik bagi peserta maupun pemerintahan secara keseluruhan.
"Sehingga dalam pengelolaan keuangan antar bagian di lingkungan daerah Kabupaten Ogan Ilir dapat dilakukan secara baik, tepat, cepat dan akurat," harapnya.
Kegiatan ini menjadi tonggak penting dalam transformasi digital pengelolaan keuangan daerah, serta komitmen Pemerintah Kabupaten Ogan Ilir untuk terus berinovasi demi pelayanan publik yang lebih baik dan efisien.*