Respons Cepat! Command Center PLN Atasi Gangguan Listrik Saat Lebaran

Senin 14-04-2025,16:50 WIB
Reporter : Erika
Editor : Dahlia

PALPOS.ID - PLN Unit Induk Distribusi (UID) Sumatera Selatan Jambi dan Bengkulu melalui Command Center berhasil merespons dan menyelesaikan Ribuan laporan gangguan kelistrikan selama periode libur Hari Raya Idul fitri 1446 H.  

Dengan kesiapsiagaan penuh selama 24 jam, tim Command Center PLN membuktikan komitmennya dalam menjaga keandalan pasokan listrik bagi masyarakat.

Selama masa siaga Lebaran yang berlangsung sejak H-7 hingga H+3 Idulfitri, Command Center PLN menerima lebih dari 18.000 laporan terkait kelistrikan, baik dari kanal aplikasi PLN Mobile maupun layanan Contact Center 123. Seluruh laporan ditindaklanjuti dengan cepat dan tuntas oleh petugas yang siaga di lapangan.

"Kami memastikan seluruh tim kami siaga penuh, termasuk petugas teknik, operator Command Center, serta layanan pelanggan. Kecepatan respons adalah kunci, terutama saat momentum penting seperti Lebaran, di mana kebutuhan listrik masyarakat meningkat," ujar Yanuardhi Arief Budiyono, Manager UP2D S2JB.

BACA JUGA:Berbagi Bulan Ramadan : PIKK PLN UP2D S2JB Berbagi Takjil untuk Pengguna Jalan

BACA JUGA:Potensi Cuaca Ekstrem Masih Berlanjut hingga Lebaran, PLN Siapkan Langkah Antisipatif

Dalam periode tersebut, sebagian besar laporan didominasi oleh gangguan minor, seperti padam sementara akibat beban tinggi dan gangguan jaringan lokal.

Namun, berkat koordinasi yang solid antar unit serta dukungan sistem monitoring digital yang terintegrasi, semua laporan berhasil diselesaikan tanpa gangguan berkepanjangan.

PLN juga memastikan pasokan listrik tetap andal selama momen-momen penting, seperti malam takbiran dan Hari Raya, dengan melakukan standby pasukan di titik-titik strategis serta optimalisasi infrastruktur kelistrikan.

"Kami berterima kasih atas kepercayaan masyarakat dan partisipasi aktif pelanggan dalam melaporkan gangguan melalui PLN Mobile. 

BACA JUGA:YBM PLN UID S2JB Gelar Kegiatan Berbagi di Bulan Ramadhan, Ribuan Penerima Manfaat Tersenyum Bahagia

BACA JUGA:Tambah Jumlah SPKLU, PLN Antisipasi Lonjakan Pemudik Kendaraan Listrik saat Idulfitri 1446 H

Layanan digital ini sangat membantu percepatan penanganan di lapangan," tambah Yanuardhi.

Melalui semangat AKHLAK dan tagline "PLN Siaga Lebaran", PLN terus berkomitmen untuk hadir memberikan layanan terbaik, memastikan listrik tetap menyala demi kenyamanan masyarakat dalam merayakan Hari Raya.*

Kategori :