Lamine Yamal Samai Trofi LaLiga Cristiano Ronaldo, Bisa Susul Lionel Messi?

Selasa 20-05-2025,11:28 WIB
Reporter : Enchep H
Editor : Dahlia

PALPOS.ID - Barcelona kembali mengukir kejayaan di LaLiga musim 2024/2025.

Di bawah asuhan Hansi Flick, Blaugrana berhasil mengakhiri dominasi Real Madrid dan memastikan gelar juara sejak jornada ke-36.

Namun, satu nama yang mencuri perhatian adalah Lamine Yamal, wonderkid yang baru berusia 17 tahun namun sudah menorehkan pencapaian luar biasa.

Lamine Yamal kini resmi mengoleksi dua titel LaLiga, menyamai capaian Cristiano Ronaldo saat membela Real Madrid dari 2009 hingga 2018.

BACA JUGA:10 Pemain Naturalisasi Tambahan Timnas U-23, Target Lolos Piala Asia dan Olimpiade 2028!

BACA JUGA:Lilipaly dan Asnawi Dipanggil! Buktikan Masih Pantas Bela Timnas Indonesia

Ronaldo kala itu hanya meraih dua gelar LaLiga pada musim 2011/2012 dan 2016/2017, meski dikenal sebagai salah satu pemain terbaik sepanjang masa.

Uniknya, gelar pertama Yamal datang saat ia baru memulai debut di tim utama Barcelona.

Ia tercatat sebagai bagian dari skuad juara LaLiga musim 2022/2023, meskipun hanya tampil satu kali.

Kini, ia menjadi bagian penting dalam kesuksesan musim 2024/2025, bermain reguler dan memberikan kontribusi nyata di sektor sayap kanan.

BACA JUGA:Musim Tanpa Gelar Utama, Mbappe Tetap Tajam Bersama Real Madrid

BACA JUGA:Julian Alvarez Bersinar, Atletico Madrid Libas Real Betis 4-1

Yamal kini bukan hanya jadi prospek masa depan, tapi sudah jadi bagian integral dari proyek Barcelona saat ini.

Dengan kecepatan, teknik, dan visi bermain yang matang untuk usianya, Yamal terus dipercaya oleh pelatih dan fans sebagai bintang baru klub Catalan tersebut.

Lebih dari sekadar LaLiga, Lamine Yamal juga menambahkan dua trofi domestik lainnya musim ini: Copa del Rey dan Piala Super Spanyol.

Kategori :