Kampanye “Unlocking Access, Leveling Up a Nation of Gamers” Melalui Dunia Games Diapresiasi Sebagai Inovasi
Kampanye “Unlocking Access, Leveling Up a Nation of Gamers” Melalui Dunia Games Diapresiasi Sebagai Inovasi Digital Nasional-Foto:dokumen palpos-
Dengan mengadopsi sistem Cloud-Based Marketing Automation, Telkomsel berhasil meningkatkan lead conversion dari 2,9% menjadi 20,3% dalam satu tahun.
Langkah ini membuktikan efektivitas pendekatan berbasis data dalam meningkatkan engagement dan kinerja penjualan B2B, serta membawa pulang penghargaan Silver Award untuk kategori B2B Marketing.
3. Ramadan Success Story: Connecting Families, Boosting Revenue
Di momen Ramadan, Telkomsel berkolaborasi dengan MD Media dan Mediasmart untuk meluncurkan kampanye digital lintas platform menggunakan teknologi Connected TV (CTV) dan OTT media.
Hasilnya sangat signifikan — kampanye ini mencatat Video Through Rate (VTR) 91,46%, Click-Through Rate (CTR) 1,02%, dan peningkatan engagement sebesar 31% dibanding tahun sebelumnya, sekaligus menaikkan aktivitas landing page hingga 112% YoY.
Pendekatan personal dan relevan ini mengantarkan Telkomsel pada penghargaan Silver Award kategori Programmatic Marketing.
Komitmen Telkomsel: Dari Inovasi Menuju Transformasi Digital Bangsa
Capaian Telkomsel di ajang Marketing Excellence Awards 2025 bukan sekadar pengakuan, tetapi juga dorongan untuk terus berinovasi dan berkontribusi dalam membangun ekosistem digital Indonesia.
Dengan portofolio layanan yang mencakup connectivity, platform, dan layanan digital — mulai dari hiburan, e-sports, bisnis korporat, hingga Internet of Things (IoT) — Telkomsel berkomitmen memperkuat perannya sebagai digital enabler yang menghadirkan dampak sosial dan ekonomi bagi masyarakat.
“Kami tidak hanya melihat penghargaan ini sebagai hasil, tetapi juga sebagai motivasi untuk terus memberikan nilai tambah bagi pelanggan.
Telkomsel akan terus berinovasi dalam menghadirkan pengalaman digital yang inklusif, memberdayakan, dan membuka lebih banyak peluang bagi masyarakat,” tutup Fahmi.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber:


