Sejumlah Komponen Turut Mendukung Pertumbuhan Ekonomi Sumsel

Sejumlah Komponen Turut Mendukung Pertumbuhan Ekonomi Sumsel

PALEMBANG PALPOS ID Bank Indonesia memproyeksi pertumbuhan ekonomi Sumatera Selatan Sumsel berlanjut untuk tumbuh positif Kepala Perwakilan Bank Indonesia BI Sumsel Erwin Soeriadimadja mengatakan dari sisi pengeluaran kinerja sejumlah komponen bakal turut mendukung pertumbuhan ekonomi Sumsel Misalnya kinerja ekspor yang diperkirakan akan tetap tumbuh lantaran didukung oleh permintaan mitra dagang yang masih baik Di samping harga komoditas yang jadi andalan Sumsel pun tercatat terus membaik Hal ini menjadi penyemangat untuk keoptimisan kita dilihat dari semester pertama saja sudah mulai membaik Selain itu Kinerja investasi juga diperkirakan akan meningkat seiring dimulainya pembangunan beberapa proyek seperti hilirisasi batu bara tuturnya Belum lagi Sumsel termasuk wilayah yang sigap mengendalikan pandemi sehingga menjadi ruang kondusif bagi pertumbuhan ekonomi dan pentingnya sinergi serta koordinasi antar stakeholders dalam mendukung pemulihan ekonomi Ada faktor lainnya yang mendukung yakni lapangan usaha seperti sektor pertambangan dan penggalian dinilai tetap menjadi sumber pertumbuhan ekonomi Sumsel pada periode awal tahun ini jelasnya Untuk itu Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sumatera Selatan memprakirakan pertumbuhan ekonomi Sumatera Selatan secara keseluruhan pada tahun 2021 ini akan membaik dalam rentang 2 66 3 56 Pertumbuhan ekonomi Sumatera Selatan di triwulan III 2021 tumbuh positif sebesar 3 93 yoy dan triwulan II 2021 sebesar 5 71 yoy Angka tersebut membaik dibandingkan pertumbuhan ekonomi triwulan I 2021 yang terkontraksi sebesar 0 40 yoy Editor Bambang Samudera

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: