Puskesmas Sekip Minta Tempat Parkir

Puskesmas Sekip Minta Tempat Parkir

PALEMBANG, PALPOS.ID - Puskesmas Sekip saat ini telah menempati bangunan baru yang megah.

Meski demikian, masih ditemukan sejumlah persoalan yang membutuhkan dukungan dari pemerintah yakni lahan parkir.

Hal ini diungkapkan Kepala Puskesmas Sekip di Jalan Amphibi, saat menerima kunjungan Anggota DPRD Sumsel dapil II Kota Palembang, Kamis, 14 Juli 2022. Dimana, dewan Sumsel menggelar reses tahap II tahun 2022 diwilayah itu.

Dihadapan anggota dewan, Kepala Puskesmas Sekip, dr RA Emiria Umikalsum MKes mengucapkan terimakasih atas dukungan yang diberikan anggota DPRD Sumsel.

Yang telah membantu memperjuangkan pembangunan gedung baru puskesmas ini. ‘’Namun, Puskesmas ini butuh lahan parkir. Karena untuk memaksimalkan pelayanan terhadap masyarakat yang datang ke Puskesmas,” tegasnya.

Untuk itu, dalam pertemuan dengan anggota DPRD Sumsel kali ini, warga minta bantuan anggota dewan untuk memperjuangkan pembangunan kawasan parkir diwilayah itu. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: humas dprd sumsel