Kualifikasi Grup F Piala Asia U-20 2023 Digelar di Jawa Timur
JAKARTA, PALPOS.ID - Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan mengatakan semua laga Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 yang beranggotakan Indonesia, Vietnam, Hong Kong dan Timor Leste, akan digelar di Jawa Timur pada September 2022.
"Salah satu tempat pertandingannya bisa saja di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo," ujar Iriawan di Jakarta, Selasa.
BACA JUGA:Timnas Indonesia Akan Jajal Tim Amerika Selatan Pada Laga FIFA
Iriawan menyatakan Stadion Gelora Delta dipilih karena stadion besar lain di Jawa Timur yakni Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, tengah disiapkan untuk Piala Dunia U-20 tahun depan. Stadion GBT juga menjadi kandang Persebaya selama Liga 1 Indonesia 2022-2023.
Menurut Iriawan, alasan dipilihnya Jawa Timur adalah demi memberikan kesempatan kepada provinsi tersebut menyelenggarakan turnamen sepak bola internasional.
"Sebelumnya, kan, Bandung sudah, begitu pula Yogyakarta dan Jakarta. Jadi sekarang giliran Jawa Timur," tutur Iriawan.
BACA JUGA:12 Wakil Indonesia Mundur dari Chinese Taipei Open 2022
Gelora Delta, Sidoarjo, yang berkapasitas lebih dari 46.000 penonton, memiliki kisah bagus dengan timnas Indonesia karena di sanalah Indonesia menjadi juara Piala AFF U-19 pada 2013 dan Piala AFF U-16 pada 2018.
Laga-laga Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 pada 14-18 September 2022. Di sana, Indonesia akan menghadapi Timor Leste pada 14 September, kemudian Hong Kong dua hari kemudian dan Vietnam pada 18 September.
Total 44 negara mengikuti Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 yang dibagi ke dalam 10 grup.
BACA JUGA:PSSI Sudah Berkomunikasi dengan EAFF Soal Pindah Federasi
Semua juara grup dan lima peringkat kedua terbaik berhak lolos ke putaran final Piala Asia U-20 AFC 2023 bersama tuan rumah Uzbekistan.
Indonesia sendiri sudah 18 kali berkompetisi dalam Piala Asia U-20 dengan prestasi cukup baik yaitu pernah menjadi juara edisi 1961, peringkat dua pada 1967 dan 1969 serta peringkat ketiga terbaik pada 1962.
Piala Asia U-20 merupakan turnamen seleksi untuk Piala Dunia U-20. Empat tim teratas Piala Asia U-20 berhak tampil dalam Piala Dunia U-20 di ndonesia. Karena menjadi tuan rumah, Indonesia sudah dipastikan tampil dalam Piala Dunia U-20 tersebut.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: antara