Nutrition Camp 2022 Ditutup dengan Pembagian Buku Resep MPASI

Nutrition Camp 2022 Ditutup dengan Pembagian Buku Resep MPASI

Pembagian buku resep MPASI oleh tim dosen prodi Gizi FKM Unsri di Posyandu Melati Deswita Plaju, Sabtu (10/12), menandai berakhirnya kegiatan Nutrition Camp 2022.---ist

PALEMBANG, PALPOS.ID – Kegiatan Nutrition Camp 2022 yang diinisiasi oleh Program Studi (Prodi) Gizi Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) Universitas Sriwijaya (Unsri) resmi ditutup, Sabtu (10/12), di Posyandu Melati Deswita Plaju Palembang.

Penutupan kegiatan pengabdian masyarakat ini dimeriahkan dengan lomba masak dan diakhiri dengan pembagian buku resep Makanan Pendamping Air Susu Ibu (MPASI).

“Buku ini ditulis oleh tim dosen Prodi Gizi FKM Unsri dengan harapan dapat meningkatkan pengetahuan masyarakat terkait MPASI dan manfaatnya dalam menunjang status gizi bayi dan anak,” kata Dr Anita Rahmiwati SP MSi selaku Ketua Pelaksana Kegiatan Nutrition Camp 2022 dalam rilis yang diterima palpos.id, Senin (12/12).

Selain pembagian buku, pada kesempatan itu juga diadakan lomba masak MPASI  yang diikuti oleh ibu-ibu setempat. Lomba ini digelar untuk mengukur sejauh mana keberhasilan dari penyuluhan dan materi yang telah dipaparkan selama berlangsungnya kegiatan Nutrition Camp 2022.

Acara juga dimeriahkan dengan pembagian doorprize kepada peserta yang terlibat secara aktif selama berlangsungnya kegiatan ini,” kata Anita.

Setelah itu dilakukan pengumuman dan pembagian hadiah kepada ibu-ibu peserta lomba MPASI, sebagai bentuk apresiasi atas tiga hasil menu MPASI yang terbaik menurut penilaian juri.


Peserta yang hadir dalam penutupan Nutrition Camp 2022.---ist

Nutrition Camp 2022 ini sudah berlangsung sekitar empat minggu dimulai sejak 19 November 2022. Pada minggu pertama kader posyandu dan ibu balita mendapatkan materi mengenai stunting dan cara pemberian makan pada anak.

Pada minggu kedua kader dan ibu balita dibekali materi tentang tempe yang merupakan salah satu pangan potensial dalam mencegah stunting. Dilanjutkan pada minggu ketiga, kader posyandu dan ibu balita diperlihatkan demo masak MPASI.

Lebih jauh Anita menjelaskan Nutrition Camp ini merupakan kerjasama Prodi Gizi dengan TJSL PT Kilang Pertamina Internasional RU III- Program Kampung Pangan Inovatif.

Acara penutupan ini dihadiri oleh Adi Suhendra selaku Officer CSR & SMEPP yang mewakili Manager CSR, Prof Yuanita Windusari Wakil Dekan 2 FKM Unsri yang hadir mewakili Dekan, dosen prodi gizi lainnya dibantu lima mahasiswa prodi gizi bersama tim CSR Pertamina RU III serta Ketua kader Posyandu Jamiah, kader posyandu dan ibu-ibu setempat.(*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: rilis pers