Herman Deru Gandeng Tokoh Adat dan Pemuda Melayu, Perkuat DMDI Dalam Penyebaran Nilai Budaya dan Adat
Dari 17 Gubernur berakhir masa jabatan 2023 itu diantaranya Gubernur Sumatera Selatan atau Sumsel Herman Deru, dan nantinya bakal diisi Penjabat atau Pj Gubernur.-Palpos.id-Dokumen Palpos.id
PALEMBANG, PALPOS.ID - Sebagai langkah untuk mempercepat pembangunan dan memajuan suku, adat, budaya Melayu di Tanah Air, Ketua Umum Dunia Melayu Dunia Islam (DMDI) Indonesia, H Herman Deru berkomitmen untuk membentuk DMDI di 34 provinsi.
Hal itu juga dilakukan, mengingat DMDI merupakan salah satu organisasi Islam terbesar di dunia yang penyebarannya hingga ke mancanegara.
“Saya bersama pengurus DMDI Indonesia bergerak sampai DMDI di 34 provinsi se Indonesia terbentuk. Selain silaturahmi, tujuannya juga untuk membangun dan memajukan suku, adat dan budaya melayu,” kata Herman Deru kepada wartawan usai Coffee night bersama Sekretaris Jenderal DMDI Indonesia, Datuk H. Said Aldi Al Idrus di Griya Agung Palembang, Kamis (12/1) malam.
Selain itu, lanjut Gubernur Herman Deru, DMDI juga bukan hanya sebagai identitas bagi rumpun melayu, namun juga menjadi kekuatan dalam memperkokoh akar budaya.
BACA JUGA:Herman Deru Optimis Hadirnya PERSI Mempercepat Terwujudnya Sumsel Health Tourism
Dimana, menurutnya, etika kemelayuan yang harus diturunkan kepada generasi berikutnya.
“Jika DMDI di Indonesia ini sudah tertata dengan baik dan memiliki pengurus di 34 provinsi, maka saya yakin DMDI menjadi salah satu organisasi kesukuan yang kuat dalam mempertahankan warisan budaya melayu di Indonesia, serta bisa menyumbangkan ide dan gagasan, kreatifitas, sosial dan kemanusiaan bagi bangsa dan negara,” paparnya.
Dalam upaya membentuk pengurus DMDI di 34 provinsi tersebut, Herman Deru menyebut, dirinya bersama Sekjen H. Datuk Said Aldi Al Idrus yang juga ketum DPP BKPRMI ini akan menggandeng sejumlah tokoh adat dan tokoh pemuda melayu Islam di Indonesia.
Dengan cara itu, langkah dalam penyebaran nilai-nilai warisan budaya dan adat dapat terlaksana dengan baik.
BACA JUGA:Herman Deru Harapkan Semua Pihak Satu Frekuensi Bangun Sumsel Maju untuk Semua
BACA JUGA:Wagub Mawardi Yahya Ajak Warga Air Sugihan Kompak Dukung Program Pemprov Sumsel
"Kita juga akan merangkul tokoh-tokoh Melayu Islam lainnya untuk bergabung dengan DMDI Indonesia," terangnya.
Sementara itu, Sekjen DMDI Indonesia Datuk Said Aldi Al Idrus mengungkapkan, pada ada bulan januari ini juga akan dilakukan pelantikan pengurus DMDI Provinsi Riau dan DMDI Provinsi Kepulauan Riau.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: