Pastikan Kendaraan Dinas Dalam Kondisi Baik, Kodim 0402/OKI Gelar Pengecekkan

Pastikan Kendaraan Dinas Dalam Kondisi Baik, Kodim 0402/OKI Gelar Pengecekkan

Kodim 0402/OKI menggelar pengecekkan kendaraan dinas di lapangan upacara Makodim, Senin, 17 Juli 2023-Foto : Istimewa-

KAYUAGUNG, PALPOS.ID - Untuk memastikan kendaraan dinas dalam dalam kondisi baik. Kodim 0402/OKI menggelar kegiatan pengecekan di lapangan upacara Makodim, Senin, 17 Juli 2023.

Pengecekkan kendaraan dinas itu dipimpin oleh Dandim 0402/OKI yang diwakili Kepala Staf Kodim 0402, Mayor Czi Saipul Anwar didampingi Oleh Pasilog, Letda Kadmv Adam.

Saat pengecekkan, seluruh kendaraan dinas baik roda dua maupun roda empat yang digunakan oleh jajaran Kodim 0402/OKI dihadirkan.

BACA JUGA:Terkait Usulan SIM Berlaku Seumur Hidup, Kasatlantas Polres OKI : Kita Satu Komando yang Jawabnya

"Tujuan kegiatan ini untuk memastikan kendaraan dinas yang digunakan dalam mendukung operasional tugas sehari-hari selalu dalam kondisi baik dan siap digunakan kapan saja," ungkap Mayor Czi Saipul Anwar.

Ia menambahkan, pengecekan diawali dengan pemeriksaan kondisi kendaraan. Kemudian dilanjutkan dengan kelengkapan surat seperti SIM TNI, STNK,dan KTA prajurit.

Dalam kesempatan yang sama, Kasdim 0402/OKI mengemukakan, pemeriksaan juga bertujuan untuk menekan dan mengurangi serta mencegah terjadinya kerugian baik personel maupun materil bagi seluruh anggota Kodim 0402/OKI.

BACA JUGA:Waspada Korsleting ! Kenali Potensi Bahaya Listrik dan Upaya Pencegahannya

"Pengecekkan ini harus selalu dilaksanakan dengan tujuan memantau, mencegah, dan segera mengambil tindakan yang tepat terhadap gejala maupun kerusakan yang mengarah pada personel maupun materil satuan,"tutupnya. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: