Rekap Hasil Korea Open 2023: 5 Wakil Indonesia Tertunduk, Hanya Tersisa Fajar/Rian

Rekap Hasil Korea Open 2023: 5 Wakil Indonesia Tertunduk, Hanya Tersisa Fajar/Rian

Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto melaju ke babak perempat final Korea Open 2023. -Foto: PBSI-

BACA JUGA:HASIL KOREA OPEN 2023 : Pramudya/Yeremia Melaju, Leo/Daniel dan Bagas/Fikri Angkat Koper Lebih Cepat

Langkah Dejan/Gloria dihentikan wakil andalan tuan rumah, Seo Seung-jae/Chae Yu-jung dengan rubber game 14-21, 22-20, 11-21.

Jejak Dejan/Gloria juga diikuti oleh Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti.

Juara All England 2020 itu kandas di tangan ganda campuran nomor satu dunia dari China, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong,  dua gim langsung dengan skor  16-21, 17-21.

Setelah wakil ganda campuran habis, kini giliran tunggal putri Indonesia juga harus menelan pil pahit.

BACA JUGA:Pramudya/Yeremia Ungkap Kunci Lolos ke Babak 16 Besar Korea Open 2023

Putri Kusuma Wardani dikalahkan wakil Korea Selatan, An Se Young, dengan skor 7-21 dan 12-21. 

Sedangkan Gregoria Mariska Tunjung juga tumbang dua gim langsung oleh wakil tuan rumah, Sim Yu Jin dengan skor 20-22 dan 17-21.

Hasil buruk para pebulu tangkis Indonesia merembet ke nomor ganda putra. Dimana Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan juga gagal melangkah lebih jauh.

Pram/Yere gagal melangkah lebih jauh usai dikandaskan Takuro Hoki/Yugo Kobayashi di babak 16 besar Korea Open 2023.

BACA JUGA:Disaksikan Erick Thohir, Timnas Putri U-19 Digunduli Thailand 7-1

Mantan Juara Asia harus mengakui keunggulan wakil Jepang itu dua gim langsung dengan skor akhir 15-21, 15-21.

Dengan hasil tesebut otomatis hanya tersisa Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang berhasil bertahan dan melangkah ke babak perempat final Korea Open 2023. (*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: