Pemprov Sumsel Akan Gelar Aksi Pembagian 10 Juta Bendera Merah Putih Untuk Masyarakat di Wilayah Sungai Musi

Pemprov Sumsel Akan Gelar Aksi Pembagian 10 Juta Bendera Merah Putih Untuk Masyarakat di Wilayah Sungai Musi

Kaban Kesbangpol M Al-Fajri Zabidi saat ditemui langsung di ruang kerjanya, Senin(31/7). -Foto: Tia-

PALEMBANG, PALPOS.ID – Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan akan menggelar aksi pembagian 10 juta bendera merah putih untuk masyarakat khususnya di wilayah Sungai Musi pada H-7 HUT RI ke-78.

Kegiatan ini merupakan gerakan dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) RI yang bertujuan untuk membuat masyarakat tetap memiliki jiwa nasionalisme dan kecintaan terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

“Ini kegiatan rutin setiap tahun dan kebetulan tahun ini di Kesbangpol, filosofinya bendera merah putih itu adalalah lambang atau simbol pemersatu keanekaragaman suku, etnis, budaya, juga kultur,” ujar Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kaban Kesbangpol) M Al-Fajri Zabidi saat ditemui langsung di ruang kerjanya, Senin (31/7/2023).

BACA JUGA:Herman Deru Optimis POPNAS XVI Jadi Lahan Prestasi dan Peningkatan Ekonomi Bagi Sumsel

Ia mengatakan aksi ini juga melibatkan seluruh elemen seperti organisasi masyarakat baik itu siswa, toko agama, veteran, ataupun partai politik.

“Untuk OPD di Sumsel juga diimbau untuk berpartisipasi, misal ada bendera di rumah lebih boleh dibawa untuk disumbangkan,” katanya.

Selain itu, ia mengungkapkan sebagian bendera mera putih yang dikumpulkan berasal dari anggaran khusus.

BACA JUGA:Ratusan Guru Honorer di Muba Lega dan Bahagia Telah Terima SK PPPK

“Secara simbolis kita punya anggaran meskipun terbatas tapi bendera akan kita kumpulkan sebanyak mungkin, dengan anggaran yang terbatas ini kita belikan bendera dengan ukuran standar yaitu 80x120cm,” unkapnya.

Lebi lanjut, ia menyebutkan jika nantinya akan mengadakan apel di pelataran Monumen Perjuangan Rakyat (Monpera) Palembang.

“Kegiatan ini paling lambat akan dilakukan pada minggu kedua di bulan Agustus 2023, kita akan mengadakan apel di Monpera dengan Gubernur Sumsel, Inspektur, juga dihadiri unsur Forkopimda, OPD,  Stakeholder, toko ulama, dan masyarakat,” ucapnya.

BACA JUGA:Warga Desa Bakung Keluhkan Limbah Pabrik Ubi, DLH Ogan Ilir: Tidak Ada Bahan Kimia yang Terkandung

Ia menambahkan jika tidak ada target khusus dalam pengumpulan bendera merah putih tersebut.

“Tidak ada target untuk pengumpulan bendera di Sumsel, kita kumpulkan sebnayak-banyaknya,” kata Fajri.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: