Ingin Liburan Hemat dan Nyaman ke Jakarta Hingga Tahun Depan, Yuk Ada di JTF 2023
Ingin Liburan Hemat, Nyaman ke Jakarta Hingga Tahun Depan Begini Caranya. -septi/palpos.id-
PALEMBANG, PALPOS.ID-Meskipun liburan sekolah masih lama, namun ada baiknya kita melakukan perencanaan berlibur. Perencanaan libur sangat baik dilakukan sehingga dapat liburan hemat namun nyaman.
Perencanaan liburan biasanya diawali dengan lokasi kota atau tempat wisata yang akan dituju, penginapan yang nantinya tidak akan jauh dari lokasi wisata, tempat makan, lalu transpotasi yang akan digunakan untuk menuju lokasi berlibur hingga lokasi wisata.
Setelah itu, baru diperhitungkan jumlah bianya yang akan dikeluarkan, tentunya hal ini seiring dengan pemilihan lokasi wisata, penginapan dan transpotasi.
BACA JUGA:Tradisi Tabot di Bengkulu: Jejak Sejarah Mengenang Gugurnya Husein Cucu Rasulullah SWT
Sementara untuk warga Palembang, selain melakukan perjalanan wisata ke beberapa daerah di Sumatera Selatan.
Adapun beberapa kota atau provinsi diluar Sumatera Selatan lainnya yang juga bisa dengan mudah dijangkau warga Palembang untuk menikmati waktu liburan baik bersama keluarga, teman dan kerabat.
Salah satunya Jakarta, menurut Pemerintah Jakarta jika warga Palembang terdata sebagai wisatawan cukup banyak di Jakarta.
BACA JUGA:Lawang Sewu: Destinasi Wisata Horor di Bangunan Bersejarah Kota Semarang, Bikin Bulu Kuduk Berdiri
Dikatakan Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Provinsi DKI Jakarta, Andhika Permata melalui Sherly Yuliana Kepala Bidang Pemasaran dan Atraksi pariwisata dan ekonomi kreatif Pemprov Jakarta usai meresmikan perhelatan Jakarta Travel Fair 2023 yang berlangsung di Palembang Trade Center pada 18 hingga 22 Oktober 2023.
Jika warga Palembang merupakan wisatawan terbanyak di Jakarta, untuk itu ia sangat mendorong peningkatan kunjungan wisatawan di Jakarta melalui pagelaran Jakarta Travel Fair (KTF) 2023 yang telah didukung Dinas Priwisata dan Ekonomi Kreatif Provinsi DKI Jakarta.
BACA JUGA:Serunya Liburan Akhir Pekan di Camping Ground Gayatri Citeko Bogor
Menurutnnya, kegiatan yang dilaksanakan setiap tahun ini juga bertujuan untuk mempromosikan keunikan serta keragaman yang ada di DKI Jakarta sekaligus dalam rangka mendukung program pemerintah Pusat BBWI- Bangga BerWisata di Indonesia dengan target 1,4 miliar pergerakan wisatawan Nusantara.
Berbeda dari tahun sebelumnya, tambah Sherly, pada JTF 2023 ini pihaknya menggandengan asosiasi sektor pariwisata.
Seperti Asosiasi Travel Agent Indonesia atau ASTINDO yang sudah sering menyelenggarakan berbagai event travel fair agar jumlah kunjungan wisata ke DI Jakarta dapat semakin meningkat.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: