Pentingnya Pergantian Oli Mesin Diesel secara Berkala, Simak Tips dan Panduannya Agar Mesin Awet

Pentingnya Pergantian Oli Mesin Diesel secara Berkala, Simak Tips dan Panduannya Agar Mesin Awet

Oli mesin memiliki peran penting dalam menjaga kinerja mesin agar tetap optimal.--Foto: Iustrasi

PALPOS.ID - Setiap kendaraan bermesin diesel memerlukan perawatan khusus, terutama dalam hal penggantian oli mesin. Oli mesin memiliki peran penting dalam menjaga kinerja mesin agar tetap optimal. 

Mesin diesel, meski dikenal sebagai mesin yang tangguh, tetap membutuhkan perawatan agar dapat berfungsi dengan baik. 

Dalam pemakaian normal, sangat disarankan mengganti oli mesin diesel tiap 5.000 Km atau setiap tiga bulan. Ini menjadi langkah penting untuk menjaga kualitas oli dan mencegah kerusakan pada mesin.

Namun juga menambahkan bahwa frekuensi penggantian oli mesin dapat berbeda tergantung pada penggunaan kendaraan.

BACA JUGA:Mencegah Overheat Mobil, Ini Dia 8 Tips Penting Agar Perjalanan Tetap Lancar dan Aman

BACA JUGA:Mudah Banget! Begini Cara Tahu Kampas Rem Kendaraan Sudah Habis Tanpa Perlu Ke Bengkel, Catat Tipsnya

Sementara kendaraan yang jarang digunakan tidak memerlukan penggantian oli setiap 5.000 Km, namun tetap harus diperhatikan secara berkala.

Penggunaan kendaraan untuk keperluan khusus, seperti di pertambangan, juga mempengaruhi frekuensi penggantian oli.

Oleh karenanya harus lebih sering dilakukan pergantian oli antar seminggu sampai dua minngu pemakaian.

Hal ini menegaskan bahwa kondisi penggunaan kendaraan dapat menjadi faktor utama dalam menentukan jangka waktu penggantian oli mesin.

BACA JUGA:KIA Picanto Facelift 2024 Mengaspal : Desain Sporty, Performa Agresif, Perusak Dominasi Honda Brio dan Agya !

BACA JUGA:Ternyata Ariel Noah Pernah Mudik Lebaran Pakai Motor Termahal di Indonesia

Selain itu, panduan mengenai penggantian oli mesin dapat ditemukan dalam manual book atau buku panduan mobil dari bengkel resmi. 

Menyimak panduan ini menjadi penting karena setiap jenis mesin dan merek kendaraan dapat memiliki rekomendasi yang berbeda-beda.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: