Pemkot Palembang Konsisten Mengurangi Tingkat Kemiskinan Ekstrem, 100 Warga IT I Terima Paket Sembako

Pemkot Palembang Konsisten Mengurangi Tingkat Kemiskinan Ekstrem, 100 Warga IT I Terima Paket Sembako

Pj Sekda Kota Palembang, Gunawan menyerahkan paket sembako kepada warga IT 1--kominfo palembang

PALEMBANG, PALPOS.ID - Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang terus meneguhkan komitmennya untuk mengurangi tingkat kemiskinan ekstrem di 18 Kecamatan yang tersebar di Bumi Sriwijaya.

Pada awal tahun 2024, Pemkot Palembang terus melakukan upaya konsisten dengan mendistribusikan bantuan Sembako kepada masyarakat yang termasuk dalam kategori kurang mampu.

Kegiatan ini berlangsung di Kantor Camat Ilir Timur (IT) I, dengan Pj Sekda Palembang, Gunawan, yang mewakili Pj Walikota Ratu Dewa, kembali mendistribusikan bantuan sembako untuk kedelapan kalinya pada bulan Januari 2024 dan akan terus dilakukan.

Jumlah bantuan yang dibagikan mencapai 100 paket di setiap kecamatan, sehingga total bantuan yang disalurkan oleh Pemkot Palembang mencapai 1.800 paket.

BACA JUGA:Waduh, 3 Tahun Nunggak Pajak Rp600 Juta Parkir Komplek Rajawali Palembang Kini Ditutup

BACA JUGA:Giliran Kecamatan Alang Alang Lebar Dapat Bantuan Paket Sembako dari Pemkot Palembang

Pada kesempatan tersebut, Pj Sekda Gunawan memberikan apresiasi kepada Kecamatan IT I karena dianggap sebagai daerah yang relatif sejahtera dengan tingkat kemiskinan ekstrem yang rendah.

"Berdasarkan data dari 11 Lurah di Kecamatan IT I, terdapat 356 KK yang tergolong dalam kemiskinan ekstrem.

Jumlah ini sangat kecil dibandingkan dengan jumlah KK keseluruhan di IT I, menjadikan kecamatan ini dianggap sebagai daerah yang cukup makmur," ungkap Gunawan pada Jumat, 12 Januari 2024. 

Gunawan menambahkan, prestasi ini juga merupakan hasil dari kerja keras para lurah dan camat, sambil berharap bahwa tingkat kemiskinan akan terus menurun dalam beberapa tahun mendatang.

BACA JUGA:Menjaga Identitas Palembang: Komuditage Penjaga Api Semangat Cinta Warisan dan Budaya

BACA JUGA:Kabar Gembira! Tendik Akhirnya Bisa Ikut Seleksi CASN 2024, Ini Kata Pj Walikota Palembang

"Pemerintah sangat berkomitmen untuk mengatasi masalah kemiskinan ekstrem," tegasnya.

Selain fokus pada penurunan tingkat kemiskinan ekstrem, program bantuan sosial ini juga terkait dengan upaya pengendalian inflasi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: