Siti Atikoh Temui Ribuan Kader Posyandu di Palembang, Ingin Tingkatkan Pelayanan Posyandu

Siti Atikoh Temui Ribuan Kader Posyandu di Palembang, Ingin Tingkatkan Pelayanan Posyandu

Istri Capres Ganjar Pranowo, Siti Atikoh berdialog dengan ribuan kader posyandu di Palembang.--

PALEMBANG, PALPOS.ID-Istri Calon Presiden atau Capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo, Siti Atikoh, mengungkapkan komitmen mereka untuk meningkatkan kesehatan masyarakat melalui program-program kesehatan yang holistik. 

Selama kunjungan ke Palembang dan pertemuan dengan ribuan kader posyandu di Kebon Gede, Kecamatan Ilir Barat (IB) Palembang, Siti Atikoh menyampaikan berbagai inisiatif yang akan mereka laksanakan jika dipercayai masyarakat untuk memimpin bangsa.

Atikoh menyoroti pentingnya program satu desa satu Puskesmas yang diusulkan oleh suaminya, Ganjar Pranowo. 

Selain itu, mereka berkomitmen untuk memberikan perhatian khusus pada Posyandu sebagai garda terdepan dalam pemenuhan kebutuhan kesehatan masyarakat. 

BACA JUGA:Ganjar Pranowo Lebih Siap Hadapi Debat Capres, TPN Gandeng Tiga Mata Pelajaran Kunci

BACA JUGA:Ganjar-Mahfud Janji Mengaktifkan Kelompok Difabel: No One Left Behind

"Kami tidak hanya akan mewujudkan konsep 1 desa 1 Puskesmas, tetapi juga akan meningkatkan pelayanan Posyandu dengan melibatkan secara penuh peran para kader," ungkapnya.

Atikoh menekankan bahwa peningkatan fasilitas kesehatan bukanlah satu-satunya fokus. Mereka juga berencana untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang kesehatan. 

"Kami berharap agar paradigma kesehatan tidak hanya terpaku pada kuratif dan promotif, melainkan juga bersifat preventif," katanya.

Menurutnya, pergeseran paradigma ini harus diimbangi dengan kesadaran masyarakat akan pentingnya gaya hidup sehat.

BACA JUGA:Ganjar-Mahfud Janji Tingkatkan Kesejahteraan Aparat Penegak Hukum

BACA JUGA:Jubir TPN: Ganjar Bakal Terapkan Program SMK Gratis di Jateng Jadi Program Nasional

Atikoh memandang bahwa peran para kader Posyandu akan menjadi kunci dalam mengedukasi masyarakat mengenai gaya hidup sehat.

Atikoh juga menyatakan dukungannya terhadap pencapresan suaminya dan menunjukkan kesiapannya untuk menjadi ibu negara yang membantu tugas-tugas suaminya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: