Serunya Performa Gaming dengan POCO X6 Pro 5G : Kencang, Stylish, dan Terjangkau !

Serunya Performa Gaming dengan POCO X6 Pro 5G : Kencang, Stylish, dan Terjangkau !

--

LIFESTYLE, PALPOS.ID - POCO Indonesia secara resmi mengumumkan kehadiran seri terbarunya, POCO X6 dan X6 Pro 5G, yang mengeksplorasi wilayah ponsel pintar kelas menengah dengan performa kencang dan fitur yang menggoda untuk berbagai keperluan, termasuk gaming.

Ponsel ini menghadirkan semua teknologi ponsel pintar yang Gen Z butuhkan, dan memungkinkan POCO fans naik level ke performa premium dan fitur-fitur yang disesuaikan untuk aksi gaming full-frame terbaik.

POCO X6 5G menawarkan layar CrystalRes 1.5K Flow AMOLED sebesar 6,67 inci dengan refresh rate 120Hz, touch sampling rate 240Hz, kecerahan 1.200 nits, dan perlindungan layar Corning Gorilla Glass Victus.

BACA JUGA:Menggebrak Pasar : POCO M6 Pro Resmi Meluncur dengan Desain Elegan dan Kamera Super Canggih, Harga ?

BACA JUGA: POCO M6 Pro 5G: Melangkah Maju dengan Desain Canggih, Kamera Unggulan, dan Performa Berkualitas

Sebagai ponsel mid-range, konfigurasi tiga kamera belakang dengan kamera utama 64MP, kamera ultra wide 8MP, dan kamera makro 2MP memberikan fleksibilitas dalam fotografi.

Kamera depan 16MP dan teknologi Optical Image Stabilization (OIS) memberikan hasil foto dan video yang tajam dan stabil.

Ditenagai oleh chipset Snapdragon 7s Gen 2, POCO X6 5G diklaim mampu memberikan pengalaman bermain game, menonton video beresolusi tinggi, dan bermain game sepanjang hari dengan lebih cepat dan lancar.

BACA JUGA:Perbandingan Performa Baterai dan Pengisian Cepat : Xiaomi 13T vs Xiaomi 13T Pro, Siapa Paling Kilat ?

BACA JUGA:Selisih 50K, POCO C65 Vs Redmi 13C : Pilih Performa Ekstrem atau Harga Ekstra? Yuk Simak Perbedaannya !

Fitur Snapdragon Elite Gaming menambahkan dimensi baru pada pengalaman gaming.

Dengan pilihan RAM 8GB/12GB dan ruang penyimpanan 256GB/512GB, serta baterai 5.100mAh dengan pengisian daya turbo 67W, POCO X6 5G menawarkan performa dan daya tahan yang mengesankan.

Fitur seperti NFC, dual speakers Dolby Atmos, sensor sidik jari dalam layar, dual SIM, AI Face Unlock, 3,5 mm headphone jack, dan sertifikasi IP54 menambah daya tarik POCO X6 5G.

BACA JUGA:POCO Luncurkan HP Muda Mudi Banget : Harganya Mulai 1,3 Juta, tapi Spesifikasi dan Fiturnya Cukup Maut !

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: