Apa Bedanya Vivo V29 5G Vs Vivo V29 Pro ? Berikut Perbedaan Signifikan Antara Keduanya !

Apa Bedanya Vivo V29 5G Vs Vivo V29 Pro ? Berikut Perbedaan Signifikan Antara Keduanya !

--

LIFESTYLE, PALPOS.ID - Vivo telah meluncurkan dua ponsel unggulan terbarunya, yaitu Vivo V29 5G dan Vivo V29 Pro, yang menawarkan teknologi canggih dan desain yang menawan.

Meskipun keduanya memiliki tampilan yang serupa pada pandangan pertama, perbedaan-perbedaan yang signifikan terletak pada spesifikasi dan fitur-fitur yang dimiliki oleh masing-masing ponsel.

Keduanya menampilkan layar AMOLED melengkung (curved) 6,78 inci dengan resolusi 2.800 x 1.260 piksel, refresh rate 120 Hz, touch sampling rate 1.000 Hz, serta tingkat kecerahan hingga 2.600 nit.

BACA JUGA:Duel Smartphone Kekinian Oppo A79 5G Vs Vivo V29 Series : Desain, Spesifikasi, Performa dan Kamera !

BACA JUGA:Bandingkan Spesifikasi dan Harga : Vivo V27 Pro Vs Oppo Reno 11 5G, yang Mana Pilihanmu ?

Desain punch hole yang menampung kamera selfie 50 MP (f/2.0) turut memberikan kesan elegan pada kedua ponsel ini.

Vivo V29 5G mengandalkan chipset Qualcomm Snapdragon 778G, sedangkan Vivo V29 Pro memiliki chipset Mediatek Dimensity 8200.

Perbedaan utama terletak pada kecepatan clock CPU, di mana Dimensity 8200 memiliki kecepatan clock maksimal 3,1 GHz.

BACA JUGA: Pertarungan Eksklusif Oppo Reno 11 5G Vs Vivo V29 5G : Ini yang Harus Diketahui Sebelum Memutuskan Membeli !

BACA JUGA:Membandingkan Kemampuan Fotografi Kamera Vivo V27e dan Oppo Reno 8T : Siapa yang Paling Tajam dan Jernih ?

Sedangkan Snapdragon 778G mencapai 2,4 GHz. Vivo V29 Pro juga menawarkan dua opsi RAM, yaitu 8 GB atau 12 GB, serta penyimpanan internal sebesar 256 GB.

Kedua ponsel ini dibekali dengan baterai 4.600 mAh yang mendukung pengisian cepat (fast charging) 80 watt.

Teknologi pengisian cepat ini memungkinkan pengguna untuk mengisi daya ponsel hingga 50 persen hanya dalam waktu 18 menit, memastikan kebutuhan mobilitas sehari-hari terpenuhi dengan baik.

BACA JUGA:Adu Gengsi antara Vivo V27e Vs Oppo Reno 8T : Perbandingan Spesifikasi, Performa, Kamera dan Harga !

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: