Suzuki Jimny Generasi Ketiga Kehadirannya di Indonesia tak Sepopuler Suzuki Jimny Generasi Keempat

Suzuki Jimny Generasi Ketiga Kehadirannya di Indonesia tak Sepopuler Suzuki Jimny Generasi Keempat

--

OTOMOTIF, PALPOS.ID-Ditahun 2017 menjadi momen yang ditunggu-tunggu bagi para penggemar mobil off-road di Indonesia saat Suzuki Indomobil Sales (SIS) menghadirkan Suzuki Jimny Generasi Ketiga (JB43), yang akrab disapa sebagai Jimny Wide.

Mobil yang kecil namun penuh dengan karakter ini langsung dipasarkan secara CBU dari Jepang, menggoda penggemar mobil untuk merasakan petualangan tanpa batas dengan gaya yang tak tertandingi.

Dimensi dan KekuatanJimny Wide hadir dengan dimensi yang mungkin terlihat kecil, namun jangan biarkan penampilannya menipu Anda.

BACA JUGA:Ini Perbedaan Suzuki Jimny JB 64 yang Hanya di jual di Jepang Saja dengan Suzuki Jimny JB 74 di Pasar Global

BACA JUGA:Great Wall Motors Tank 300 Punya Tenaga Buas Bikin Jimny Babak Belur

Dengan panjang 3.675 mm, lebar 1.600 mm, dan tinggi 1.680 mm, mobil ini menunjukkan bahwa ukuran bukanlah segalanya.

Ground clearance setinggi 190 mm memberikan kemampuan off-road yang luar biasa, memungkinkan Jimny Wide melewati rintangan dengan mudah.

Dengan wheelbase 2.250 mm, mobil ini menawarkan stabilitas yang diperlukan untuk menghadapi medan yang penuh tantangan.

BACA JUGA:Masih Menjadi Misteri yang Mengelilingi Detail Dari Toyota Cruiser FJ Mini si Pembunuh Suzuki Jimny

BACA JUGA:Suzuki Jimny 5 PintuSeperti Ajang Kreatifitas Bagi Pemodifikasi yang Ingin Tampil Beda

Powertrain dan Performa

Di balik tampangnya yang imut, Jimny Wide menyembunyikan mesin tangguh berkode M13A dengan kapasitas 1.328 cc.

Dengan 4 silinder segaris DOHC dan 16 katup, serta teknologi VVT (Variable Valve Timing), mesin ini menghasilkan tenaga maksimum hingga 83,8 dk pada 6.000 rpm, dan torsi sebesar 110 Nm pada 4.100 rpm.

BACA JUGA:Mahindra Thar Earth Edition: Pesaing Kuat Jimny yang Membawa Petualangan ke Level Berikutnya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: