Reuni Akbar Unbara Berlangsung Meriah

Reuni Akbar Unbara Berlangsung Meriah

Penghargaan yang diberikan ketua Alumni Unbara terhadap Pj Bupati OKU Teddy Meilwansyah sebagai salah satu tokoh peduli Pendidikan. Foto: Eko/Palpos.id--

BATURAJA, PALPOS.ID - Reuni akbar yang diadakan Universitas Baturaja (Unbara) bekerjasama dengan IKA Unbara di halaman Kampus Unbara, Sabtu 20 April 2024 berlangsung meriah.

Tampak ratusan alumni Unbara dari berbagai angkatan menyisihkan waktu luangnya untuk menghadiri reuni akbar yang pertama kali diadakan oleh civitas Akademik Unbara tersebut.

Guna memeriahkan acara, panitia mengadakan berbagai kegiatan mulai dari pembagian doorprize, serta pemberian penghargaan kepada tokoh masyarakat, tokoh politik dan tokoh pendidikan di Kabupaten OKU.

Salah satu tokoh masyarakat yang menerima penghargaan karena dinilai peduli terhadap dunia pendidikan adalah mantan Gubernur Sumsel, H Syahrial Oesman, serta Pj Bupati OKU, H Teddy Meilwansyah.

"Keduanya dinilai memiliki peran aktif dan sangat peduli terhadap kemajuan dunia pendidikan khususnya di Kabupaten OKU. Karena itu keduanya kita beri penghargaan ini," ungkap Ketua IKA Unbara, Yatikno.

Sementara Rektor Unbara, Ir Hj Lindawati MT MZ mengatakan, reuni akbar ini diselenggarakan baru pertama kali oleh Unbara yang kini telah berusia 25 tahun.

BACA JUGA:Ribuan Mahasiswa Unbara Siap Kawal Demokrasi di OKU

BACA JUGA:Lindawati Terpilih Lagi Jadi Rektor Unbara

Tujuannya adalah untuk menjalin silaturahmi dan menjaga kekompakan para alumni Unbara yang saat ini jumlahnya sudah mencapai 11.987 alumni.

Dia berharap, melalui reuni akbar ini bisa membuat seluruh alumni Unbara saling mengenal satu sama lain, sehingga terjalin ikatan emosi untuk saling membantu memajukan Unbara khususnya, serta dunia pendidikan di OKU pada umumnya.

"Target kita pada 2030 nanti Unbara bisa menjadi Kampus yang Unggul dan Berkarakter. Karena itu peran aktif seluruh alumni sangat diharapkan untuk membesarkan nama kampus orange ini," tegasnya.

Sementara Pj Bupati OKU, H Teddy Meilwansyah mengajak seluruh alumni Unbara agar ikut aktif membantu pembangunan di OKU. "Kami butuh sumbangsih, masukan dan saran untuk membangun OKU," katanya.

Menurut Teddy, dengan jumlah alumni yang hampir mencapai 12.000 orang tersebut, maka hal ini merupakan potensi dan kekuatan yang tidak bisa dianggap enteng.

Apalagi kalau kekuatan dan potensi ini kata Teddy, bisa dikelola dengan baik dan dimanfaatkan dengan maksimal, maka bisa membuat Unbara kedepan semakin maju dan berkembang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: