Pingin Punya Motor Trail Keren? Pilih Saja Honda Trail CRF150L Punya Desain Macho dan Mesin Andal

Pingin Punya Motor Trail Keren? Pilih Saja Honda Trail CRF150L Punya Desain Macho dan Mesin Andal

--

OTOMOTIF, PALPOS.ID-Sejak diluncurkan tahun 2017, Honda CRF150L langsung mencuri perhatian dan menjadi idola baru bagi para penggemar motor Trail Offroad dan Adventure.

Motor ini terus menambah penggemarnya dengan berbagai fitur unggulan dan performa yang tangguh, baik di medan off-road maupun on-road.

Honda CRF150L menampilkan desain yang sangat maskulin, khas dengan DNA keluarga CRF lainnya.

BACA JUGA:Peluncuran Eksklusif di Jepang Honda Super Cub 110 Warisan Abadi Antara Klasik dan Modern

BACA JUGA:Mengenal Honda PCX Electric Jika Ingin Memilikinya Dengan Sistem Sewa

Penampilannya yang gagah dan kental dengan aura petualangan membuat motor ini sangat menarik bagi para pecinta motor trail.

Dengan ketangguhan yang sudah teruji di medan off-road, Honda CRF150L kini mencoba membuktikan kemampuannya untuk digunakan sehari-hari di jalan raya.

Motor trail ini dilengkapi dengan mesin 149,15 cc SOHC 2 klep berpendingin udara yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 12,8 dk pada 8.000 rpm dan torsi 12,43 Nm pada 6.500 rpm.

BACA JUGA:Mengintip Masa Depan Ramah Lingkungan Bersama Motor Listrik Honda

BACA JUGA:Honda Vario 125 Terbaru Lebih Irit Mampu Menempuh jarak 51,7 kilometer per liter Bensin

Karakter mesin ini dirancang untuk memberikan torsi yang kuat di putaran bawah, sehingga sangat asyik digunakan untuk stop and go di perkotaan.

Tuas kopling yang ringan memberikan kenyamanan ekstra dalam berkendara, terutama saat perpindahan gigi.

Meskipun demikian, tenaga di putaran menengah ke atas terasa biasa saja. Untuk berakselerasi dari 0-100 km/jam, Honda CRF150L membutuhkan waktu 20,6 detik.

BACA JUGA:Honda Winner X 2024: Menggali Setiap Aspek Motor Bebek Sport Terbaru

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: