Suzuki Jimny Horizon di Buat Sebagai Salam Perpisahan dari Suzuki Jimny Mesin Bensin Untuk Pasar Jerman

Suzuki Jimny Horizon di Buat Sebagai Salam Perpisahan dari Suzuki Jimny Mesin Bensin Untuk Pasar  Jerman

--

OTOMOTIF, PALPOS.ID-Suzuki baru saja meluncurkan edisi khusus Jimny LCV, yakni Jimny Horizon, untuk pasar Jerman.

Peluncuran ini sekaligus menjadi ucapan selamat tinggal kepada sport utility vehicle (SUV) ikonik Suzuki berbahan bakar bensin, karena pasar Eropa sedang bersiap menyambut era mobil listrik di tahun mendatang.

Dikutip dari Carscoops pada Selasa (9/7/2024), Suzuki Jimny Horizon hanya akan diproduksi sebanyak 900 unit.

BACA JUGA:Chery Segera Meluncurkan SUV Mewah Fulwin T10 di Pasar China

BACA JUGA:Opel Frontera Terbaru: Harga Kompetitif dan Ramah Lingkungan

Mobil ini sudah dilengkapi dengan body kit dan paket aksesori yang lengkap, menjadikannya salah satu edisi terbatas yang paling dinanti oleh para penggemar otomotif.

Pada bagian eksterior, Jimny Horizon tampil berbeda dari model standar.

Gril bernuansa retro dengan tulisan "Suzuki" yang mencolok menambah kesan klasik namun tetap modern, yang tentunya akan menarik perhatian para penggemar SUV klasik.

BACA JUGA:Berpeluang Tampil di GIIAS 2024, Ini Spesifikasi SUV Nissan X-Trail e-Power

BACA JUGA:MINI Cooper Electric: Mobil Listrik Bergaya Klasik dengan Teknologi Mutakhir

Gril ini tidak hanya menjadi pernyataan estetika, tetapi juga menegaskan warisan desain Suzuki.

Selain itu, ada tambahan skid plate berbahan aluminium pada bemper depan yang memberikan perlindungan ekstra saat berkendara di medan yang sulit sekaligus menambah tampilan tangguh pada mobil ini.

Melihat ke bagian samping, over fender besar berwarna hitam dilengkapi dengan mud flap memberikan kesan lebih agresif dan siap untuk petualangan off-road.

BACA JUGA:Lamborghini Urus SE: Menggebrak Pasar Asia Tenggara dengan Teknologi dan Desain Terbaru

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: