Daihatsu Ceria: Mobil Kei Cars Klasik yang Terus Diburu Kolektor

Daihatsu Ceria: Mobil Kei Cars Klasik yang Terus Diburu Kolektor

Daihatsu Ceria: Mobil Kei Cars Klasik yang Terus Diburu Kolektor Foto: @ig_carsgyideid--

PALPOS.ID-Daihatsu Ceria, mobil mungil keluaran Daihatsu yang sempat merajai jalanan Indonesia, kini menjadi salah satu buruan para kolektor mobil klasik.

Meskipun produksinya telah dihentikan sejak 2006, daya tarik Ceria tak pernah memudar di kalangan pecinta otomotif.

Tak heran, mobil ini masih sering terlihat berseliweran di jalan-jalan, mengingat popularitasnya di era awal 2000-an yang membuat banyak orang jatuh hati.

Apa yang membuat Daihatsu Ceria begitu diminati? Selain bentuknya yang kompak dan imut, harganya yang terjangkau menjadikannya sebagai salah satu pilihan utama bagi mereka yang menginginkan mobil kecil namun tetap bertenaga.

BACA JUGA:Varian Baru Honda Civic Hybrid Perpaduan Efisiensi dan Kekuatan yang Ramah Lingkungan

BACA JUGA:Toyota Blizzard LD10 dan LD20: Legenda 4x4 yang Tak Terlupakan Bagi Pecinta Off-Road

Ceria menawarkan pengalaman berkendara yang ringan dan lincah, membuatnya cocok untuk melintasi jalanan perkotaan yang padat.

Sebelum hadir di Indonesia, mobil ini lebih dulu dikenal di Malaysia dengan nama Perodua Kancil. Diluncurkan di Negeri Jiran pada 1994, Kancil menjadi favorit hingga produksinya berhenti pada 2009.

Kesuksesan di Malaysia inilah yang mendorong Daihatsu untuk membawa Ceria ke pasar Indonesia pada 2001. Meski baru hadir di Tanah Air, Ceria langsung menarik perhatian.

Bentuknya yang mungil dan mudah dikendarai membuatnya menjadi pilihan bagi banyak orang, terutama di kota-kota besar.

BACA JUGA:Dari Pantai hingga Pegunungan Perjalanan Epik Suzuki Jimny Samurai di Australia

BACA JUGA:Changan HongQi: Simbol Kebangkitan Otomotif China di Kancah Global

Sayangnya, masa kejayaan Ceria di Indonesia tak berlangsung lama.

Setelah hanya lima tahun diproduksi secara lokal, Daihatsu memutuskan untuk menghentikan produksi Ceria pada 2006.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: