Pilgub Sumsel 2024: Herman Deru Targetkan HDCU Menang Telak di Musi Rawas dengan 71 Persen Suara

Pilgub Sumsel 2024: Herman Deru Targetkan HDCU Menang Telak di Musi Rawas dengan 71 Persen Suara

Pilgub Sumsel 2024: Herman Deru Targetkan HDCU Menang Telak di Musi Rawas dengan 71 Persen Suara.-Palpos.id-Dokumen Palpos.id

Salah satu strategi utama yang diusung oleh HDCU adalah memperkenalkan dan menyosialisasikan program-program unggulan mereka. 

Program-program ini dianggap telah memberikan dampak positif selama lima tahun terakhir bagi pembangunan Sumsel. 

BACA JUGA:Pilgub Sumsel 2024: Deklarasi dan Pendaftaran Pasangan HDCU Bakal Dihadiri 15 Ribu Pendukung dan Simpatisan

BACA JUGA:Pasangan Hapal Mundur dari Pilgub Sumsel 2024: HDCU Siap Sambut dan Ajak Bergabung

Herman Deru menegaskan bahwa tugas utama tim kampanye adalah menjelaskan kepada masyarakat mengenai manfaat nyata dari program-program tersebut.

"Tugas kita semua adalah menyebarkan program HDCU dengan semangat dan konsistensi. Ini bukan hanya janji, tetapi komitmen nyata HDCU untuk melanjutkan pembangunan yang sudah berjalan. Pastikan masyarakat memahami dan merasakan manfaat dari program ini," tegas Herman Deru. 

Program-program yang telah berhasil, mulai dari peningkatan infrastruktur hingga layanan publik, diharapkan menjadi daya tarik bagi para pemilih.

Elektabilitas HDCU di Musi Rawas Mencapai 71 Persen

Herman Deru juga memaparkan data terbaru terkait elektabilitas pasangan HDCU di Kabupaten Musi Rawas yang saat ini mencapai angka 71 persen. 

BACA JUGA:Pilgub Sumsel 2024: Dodo/Heryadi dari PTM Rama Juarai Pingpong HDCU Championship Menyala Abangku

BACA JUGA:Pilgub Sumsel 2024: HDCU Unggul Semua Survei Dan Elektabilitas Tembus hingga 71 Persen

Angka ini menjadi modal kuat bagi HDCU untuk meraih kemenangan di wilayah tersebut. Namun, Deru mengingatkan seluruh tim kampanye untuk tidak berpuas diri.

"Kita sudah berada di posisi yang sangat baik, dengan 71 persen dukungan di Musi Rawas. Tapi ingat, ini belum final. Kita harus terus bekerja keras, menjaga momentum, dan menambah dukungan hingga hari pencoblosan," jelasnya.

Deru memperingatkan tim kampanye untuk tidak terlena dengan keunggulan sementara yang diperoleh. 

Dia menekankan pentingnya menghindari sikap sombong dan keangkuhan, yang menurutnya bisa merusak kerja keras tim. 

BACA JUGA:Pilgub Sumsel 2024: Herman Deru-Cik Ujang Lanjutkan Program Berkat atau Berobat Pakai KTP

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: