Beralih ke Pola Hidup Sehat, Ini Menu Buka Puasa Walikota Palembang Ratu Dewa

Walikota - Wakil Walikota Palembang, Ratu Dewa-Prima Salam--
PALEMBANG, PALPOS.ID – Ramadan tahun ini menjadi momen perubahan bagi Walikota Palembang, Ratu Dewa.
Jika sebelumnya ia gemar berbuka dengan makanan bersantan dan berminyak seperti Burgo—kuliner khas Palembang berbahan dasar ikan dan kuah santan—kini ia memilih menu yang lebih sehat.
"Dulu, Burgo selalu jadi favorit saya saat berbuka puasa. Tapi sekarang saya mulai mengurangi makanan bersantan, gorengan, dan yang terlalu manis," ujar Ratu Dewa saat ditemui di Kantor Walikota Palembang.
Perubahan pola makan ini sejalan dengan usianya yang kini menginjak 55 tahun. Ia menyadari pentingnya menjaga kesehatan dengan mengganti menu berbuka menjadi lebih ringan dan bernutrisi.
BACA JUGA:Ibadah Haji Lebih Nyaman, Jemaah Haji Wajib Terdaftar di JKN, Ini Manfaatnya!
"Makanan berlemak jenuh memang enak, saya juga suka. Tapi sekarang saya lebih memilih buah-buahan, kurma, dan pisang rebus untuk berbuka puasa," tambahnya.
Tak hanya itu, Walikota Palembang periode 2025-2030 ini juga mengganti kebiasaan minum es saat berbuka dengan air kelapa muda murni tanpa tambahan gula atau es batu.
Ia juga rutin mengonsumsi jus dari kombinasi tiga jenis buah dan sayuran dengan warna serupa, seperti semangka, buah naga, dan bit, atau jeruk, wortel, dan tomat.
"Bukan hanya saat Ramadan, pola hidup sehat ini sudah saya jalani sejak tiga tahun terakhir. Saya juga mulai mengurangi makan malam dan konsumsi makanan bertepung," jelasnya.
BACA JUGA:Serat Nanas Prabumulih Siap Mendunia, Barantin Fasilitasi Ekspor ke Spanyol
Ratu Dewa pun mengajak masyarakat, terutama generasi muda, untuk mulai menerapkan pola hidup sehat sejak dini.
"Dulu, saya selalu sedia obat sakit kepala. Sekarang, Alhamdulillah, keluhan itu sudah jauh berkurang. Jadi, jangan tunggu sampai sakit baru sadar pentingnya pola hidup sehat," pesannya.
Dengan perubahan gaya hidup ini, Ratu Dewa berharap dapat terus menjalankan tugasnya dengan optimal dan menginspirasi masyarakat Palembang untuk lebih peduli terhadap kesehatan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: