Tenggelam di Sungai Komering, Dua Bocah SD di Kayuagung Ditemukan Meninggal Dunia

Tenggelam di Sungai Komering, Dua Bocah SD di Kayuagung Ditemukan Meninggal Dunia

Dua Bocah SD di Kayuagung Ditemukan Meninggal Dunia akibat tenggelam di Sungai Komering.-Foto: Ist-

KAYUAGUNG,PALPOS.ID - Tenggelam di Sungai Komering, dua bocah SD di KAYUAGUNG, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) ditemukan meninggal dunia, Kamis, 6 Maret 2025 sekitar pukul 19.00 WIB.

Kedua bocah SD yang dimaksud, yakni Suud (9) dan Nandi (9), pelajar di SDN 3 Kayuagung. 

Petugas BPBD OKI, M Arif Febriansyah mengatakan, kejadian bermula ketika dua bocah laki-laki tersebut hendak mencari ikan di Sungai Komering usai jam pulang sekolah, yaitu dari pukul 12.00 WIB - 14.00 WIB. 

BACA JUGA:Kerugian Negara Mencapai Rp4,7 Miliar, Kejari Kembali Tetapkan 2 Tersangka Kasus Tipikor Panwaslu OKI

BACA JUGA:Tabrakan Maut Tronton Vs Motor: Renggut Nyawa Warga Tugu Agung OKI!

Menurut keterangan temannya, kedua korban terakhir kalinya terlihat di lokasi kejadian sekira pukul 18.30 WIB. 

"Menanggapi laporan dari masyarakat, petugas BPBD OKI dan pihak keluarga korban serta warga setempat akihirnya melakukan pencarian dan penyisiran," ujarnya.

Ia menambahkan, pencarian akhirnya membuahkan hasil, dimana kedua korban  ditemukan dalam kondisi sudah tidak bernyawa. 

BACA JUGA:Tahap Pertama: Kantor Pos Kayuagung Salurkan 3 Jenis Bansos untuk Masyarakat

BACA JUGA:Bupati Muchendi Ajak Gaspol Bangun OKI Tekankan Persatuan dan Kebersamaan

"Setelah mendapat laporan akhirnya tim BPBD OKI melakukan upaya penyisiran di lokasi mencari ikan," tuturnya.

Masih kata dia, upaya penyisiran dilakukan di lokasi mencari ikan. Korban ditemukan warga di daerah pinggir Sungai Komering, tepatnya di Kelurahan Sidakersa pada, Kamis sekitar pukul 18.30 WIB.

"Atas kejadian itu, Tim gabungan BPBD Oki menyampaikan laporan bencana ke pimpinan instansi," tutupnya.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: