Ketika Mercy Turun ke Jalanan: Sejarah Unik Truk Medium Buatan Indonesia.

Ketika Mercy Turun ke Jalanan: Sejarah Unik Truk Medium Buatan Indonesia.- Foto: wikipedia-
MB700 juga hadir dalam varian sasis bus, yang menggunakan konfigurasi mesin dan kaki-kaki serupa. Namun, perbedaan utamanya ada pada wheelbase yang lebih panjang.
Sasis ini digunakan oleh sejumlah karoseri lokal untuk membangun bodi bus ukuran medium.
Bus ini menjadi alternatif menarik bagi perusahaan transportasi yang mencari kendaraan tangguh dengan daya angkut penumpang yang optimal.
MB800: Evolusi dan Ekspor ke Mancanegara
Tahun 1997, Mercedes-Benz meluncurkan versi penyempurnaan dari MB700, yaitu MB800.
Tidak hanya facelift, MB800 membawa sejumlah penyegaran yang membuatnya tampil lebih modern dan ergonomis.
Perubahan paling mencolok adalah posisi lampu utama yang dipindah ke bumper, desain atap yang lebih tinggi, serta penggunaan warna kabin yang lebih cerah untuk memberikan kesan lapang.
Bagian dalam kabin juga mendapat sentuhan baru. Desain dasbor lebih membulat, menggantikan gaya kotak khas MB700.
Ini memberikan rasa lebih nyaman bagi pengemudi yang menghabiskan waktu berjam-jam di balik kemudi.
Mesinnya masih menggunakan OM364, namun rasio transmisi diubah untuk memberikan akselerasi dan efisiensi yang lebih baik.
Keberhasilan MB800 tidak hanya di dalam negeri. Produk ini juga diekspor ke berbagai negara di Afrika dan Turki, menunjukkan bahwa rancangan tim Mercedes-Benz Indonesia mendapat pengakuan internasional.
Sayangnya, meskipun sempat berjaya, masa hidup MB700 dan MB800 tidak berlangsung lama.
Akhir Perjalanan Karena Penurunan Penjualan
Menjelang awal 2000-an, kondisi pasar mulai berubah. Dominasi merek Jepang semakin kuat, dengan terus meningkatnya jaringan layanan purna jual dan harga yang semakin kompetitif.
Konsumen pun lebih memilih kendaraan yang sudah terbukti murah dalam perawatan dan mudah dijual kembali.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: