LUBUKLINGGAU, PALPOS.ID - Komplotan Bandit bobol Anjungan Tunai Mandiri (ATM), kembali beraksi di kota Lubuklinggau.
Belum lama mesin ATM yang dibobol. Kali ini kartu ATM nasabah, dengan cara diganjal tusuk gigi. Namun lagi-lagi, aksi komplotan pembobol ATM ini berhasil diungkap Tim Macan Satreskrim Polres Lubuklinggau. Berikut kedua tersangka berhasil dibekuk saat sedang beraksi. Keduanya Bustomi (49), warga Jalan Tembok Raya, RT III, Kelurahab Nanbalimo, Kecamatan Tanjung Harapan, Sawah Lunto, Provinsi Sumatera Barat (Sumbar). BACA JUGA:2 Pelaku Gagal Bobol ATM depan RM Singgalang Jaya Lubuklinggau Dan Bambang Irawan (57), warga Jalan Sapta Marga Gang H Harun Alin, Pasar Hewan RT III, Kelurahan Talang Rimbo, Lama Kecamatan Curup Tengah, Kabupaten Rejang Lebong. Keduanya diringkus dilokasi pembobolan ATM BNI Jalan Yos Sudarso, Kelurahan Majapahit, Kecamatan Lubuklinggau Timur I, Kota Lubuklinggau (Depan RM Singgalang Jaya), berhasil diringkus, Senin 19 September 2022, sekitar pukul 17.00 WIB. Kapolres Lubuklinggau, AKBP Harissandi, melalui Kasat Reskrim, AKP Robi Sugara, didampingi Kanit Pidum, Ipda Jemmy A Gumael, menjelaskan kronologis terungkapnya aksi kawanan bandit pembobol ATM ini. Yakni berawal dari laporan korban Lilis (40), pada Sabtu 17 September 2022, sekitar pukul 19.00 WIB. BACA JUGA:7 Perampok Jalinsum Rampas Uang Rp300 Juta dan Aniaya Karyawan CV SMS Dalam laporannya korban menjelaskan saat dia hendak mengambil uang di ATM BNI di depan RM Singgalang. Tiba-tiba kartu ATM korban tidak bisa digunakan karena seperti terganjal dan tidak bisa dikeluarkan. Kemudian datang seorang laki-laki menawarkan bantuan untuk mengeluarkan kartu ATM miliknya yang tersangkut di mesin ATM. Setelah tersangka berhasil mengeluarkan kartu ATM langsung diberikan kepada korban. BACA JUGA:7 Perampok Beraksi di Jalinsum Mura, Hadang Minibus di Tikungan Korban kemudian kembali memasukan kartu ATM dan PIN miliknya untuk melakukan transaksi. Namun transaksi gagal. Karena beberapa kali dicoba tidak berhasil akhirnya korban mengurungkan niatnya untuk melakukan transaksi. Belakangan diketahui bahwa ATM yang diberikan kepada korban sudah lebih dulu ditukar dengan kartu ATM yang dipersiap tersangka sebelumnya. Tersangka juga sudah menghafal PIN yang beberapa kali digunakan korban untuk melakukan transaksi. BACA JUGA:Begini Kronologis dan Modus Oknum Polisi Bobol Mesin ATM Begitu korban pergi meninggalkan lokasi, tersangka langsung menguras isi ATM milik korban. Dari keterangan korban, Tim Macan melakukan penyelidikan, Senin 19 September 2022, sekitar pukul 17.00 WIB, Tim Macan Sat Reskrim Polres Lubuklinggau mendapat informasi tentang adanya aktivitas dua orang laki-laki yang mencurigakan di dalam Ruangan Mesin ATM BNI. Mendapat info itu, Tim Macan yang memang telah melakukan pemantauan disekitar lokasi langsung bergerak. Rupanya keduanya sedang mengerjakan sesuatu dan men-setting mesin ATM agar bisa mengganjal kartu ATM dengan menggunakan tusuk gigi jenis kayu. BACA JUGA:Oknum Polres Empat Lawang Bobol ATM untuk Bayar Utang Judi Online Kedua tersangka bobol ATM itu langsung diringkus dan digelandang ke Mapolres Lubuklinggau. Dihadapan petugas kedua tersangka tak dapat berkelit dan mengakui perbuatannya. Bahkan keduanya juga mengaku aksi serupa sebelumnya juga sudah pernah dilakukan dan berhasil mengambil ATM milik korban lain dan menguras isinya. "Kita juga telah mengamankan Barang Bukti berupa 30 lembar kartu ATM dari berbagai Bank, termasuk diantaranya Kartu ATM milik korban," ungkapnya. BACA JUGA:Gagal Bobol ATM,Pelaku Diburu Polisi ''Uang tunai Rp70 ribu, dan pakaian yang digunakan tersangka saat beraksi," pungkas Robi. (*)Dua Pembobol ATM BNI Diringkus Saat Beraksi
Selasa 20-09-2022,11:15 WIB
Reporter : Yati
Editor : Bambang
Tags : #saat beraksi
#rm singgalang jaya
#polres lubuklinggau
#pembobol atm
#kota lubuklinggau
#diringkus
#bustami
#bambang irawan
#atm bni
#akp robi sugara
#akbp harissandi
Kategori :
Terkait
Senin 07-04-2025,21:23 WIB
Kasus Pembuangan Mayat di Kenanga, Enam Tersangka Terancam Pasal Berlapis dan Jerat UU Narkotika
Jumat 28-03-2025,20:24 WIB
AKBP Aditya: Polres Lubuklinggau Sebarkan 121 Personil di Titik-Titik Strategis
Senin 24-03-2025,19:59 WIB
Menjelang Lebaran Aksi Kejahatan 3C Mulai Marak : Warga Lubuklinggau Diimbau Waspada
Terpopuler
Jumat 18-04-2025,10:43 WIB
Dari AS ke Indonesia: Jeep Wrangler Rubicon Tiba dengan Tenaga dan Teknologi Baru.
Jumat 18-04-2025,10:51 WIB
Yamaha TW225: Petualangan Tanpa Batas dalam Balutan Motor Dual-Purpose Ikonik.
Jumat 18-04-2025,17:21 WIB
Pemekaran Wilayah NTT: Aspirasi Pembentukan Kabupaten Manggarai Barat Daya Semakin Nyaring
Jumat 18-04-2025,10:47 WIB
Akhir Era Sang "Godzilla": Nissan GT-R R35 Resmi Mengakhiri Perjalanan 18 Tahunnya.
Jumat 18-04-2025,17:44 WIB
Aspirasi Pemekaran Wilayah NTT: Calon Kabupaten Manggarai Utara Semakin Tak Terbendung
Terkini
Jumat 18-04-2025,20:20 WIB
Bupati Ogan Ilir Buka Rakor Percepatan Cetak Sawah Rakyat Dukung Swasembada Pangan Nasional
Jumat 18-04-2025,20:12 WIB
Polres Ogan Ilir Perketat Pengamanan Ibadah Wafat Isa Almasih dan Lokasi Wisata
Jumat 18-04-2025,20:03 WIB
BRI Prihatin atas Rekayasa Perampokan di AgenBRILink Tanjung Raja, Kerugian Capai Rp299 Juta
Jumat 18-04-2025,19:23 WIB