BATURAJA, PALPOS.ID - Mobil Toyota Fortuner nomor polisi BG 1985 JR milik Jon Kenedi (42), anggota polisi, hilang di parkiran Hotel The Zuri Baturaja.
Anggota Polres Muba ini kehilangan mobil saat menginap bersama keluarganya di hotel bintang di Kabupaten OKU itu. Peristiwa yang dialamai warga Jalan Basuki Rahmat, Lorong Indras nomor 82 Palembang terjadi Senin 26 September 2022, sekitar pukul 05.00 WIB. Ba’dah subuh korban bermaksud keluar dari hotel (check out). Namun betapa terkejutnya saat menuju parkiran, mobil fortuner warna putih yang sebelumnya diparkir di halaman depan hotel sudah hilang. BACA JUGA:Polres OKU Tangkap Dua Pelaku Penyalahgunaan BBM Bersubsidi Menyadari mobilnya hilang korban langsung melaporkan kejadian itu ke SPKT Polres OKU. Atas kejadian itu Jon Kenedi mengalami kerugian sekitar Rp350 juta. Menurut informasi, korban bersama keluarganya cek ini di Hotel The Zuri Baturaja Minggu 25 September 2022, pukul 21.30 WIB. Korban ada keperluan keluarga dan menginap di Hotel The Zuri Baturaja. Kapolres OKU AKBP Danu Agus Purnomo, melalui Kasat Reskrim AKP Hillal Adi Imawan SIK, didampingi Kasi Humas AKP Syafaruddin SH mengatakan, polisi sudah menerima laporan kasus kehilangan mobil di areal parkir Hotel The Zuri Baturaja itu. “Kita sedang mendalami kasus pencurian mobil milik anggota Polres Muba ini,“ kata Kapolres OKU. BACA JUGA:Polres OKU Gencarkan Pemberantasan Judi Online Menurut Kapolres, pihaknya masih mendalami kasus ini dan polisi juga sudah mengambil keterangan beberapa saksi dari pihak Satpam Hotel yang bertugas pada malam kejadian. Terpisah Manager Hotel The Zuri, Heru Basuki yang ditemui di Hotel The Zuri Baturaja menjelaskan, kasus ini sudah dilaporkan ke polisi. Heru juga menjelaskan, mobil korban di parkir di halaman depan hotel dan ada sekuriti yang standby selama 24 jam secara bergantian. Kejadian itu terekam kamera CCTV pukul 02.00 WIB, dua orang yang juga tamu hotel dengan santai menyalakan remote mobil dan pergi membawa mobil fortuner warna putih. BACA JUGA:Polres OKU Bentuk Satgas Pengawasan Pendistribusian BBM Sebelumnya salah seorang pelaku memindahkan mobilnya dari parkiran belakang ke samping mobil fortuner yang menjadi target. Setelah dua mobil tersebut posisinya berdekatan lalu mobil fortuner dan mobil satunya sama-sama pergi dari hotel. “Pelakunya memegang remote dan masuk mobil dan dengan santainya pergi dari hotel, sama sekali tidak mencurigakan,” terangnya. Sedangkan pelaku yang juga memang tamu hotel chek in Senin 26 September 2022, pukul 01.30 WIB. BACA JUGA:Satlantas Polres OKU Tertibkan Antrean Kendaraan di SPBU Tamu masuk hotel sesuai prosedur meninggalkan bukti identitas yang saat pergi tidak diambil karena statusnya belum cek out. Setelah 30 menit cek in tamu tersebut ganti pakaian dana lain-lain, namun tempat tidurnya masih rapi sepertinya tidak sempat dipakai. Kemudian tamu yang diduga pelaku pencuri mobil fortuner putih itu keluar kamar dan langsung kabur bersama mobil yang dicurinya dari halaman parkir Hotel The Zuri Baturaja. (*)Mobil Fortuner Milik Anggota Polisi Hilang di Parkiran Hotel The Zuri Baturaja
Senin 26-09-2022,16:43 WIB
Reporter : Eco
Editor : Bambang
Tags : #polres oku
#mobil toyota fortuner
#kabupaten oku
#jon kenedi
#hotel the zuri baturaja
#hilang di parkiran
#anggota polres muba
#akp syafaruddin sh
#akbp danu agus purnomo
Kategori :
Terkait
Minggu 30-03-2025,17:09 WIB
Dishub OKU Siapkan Pengawalan Takbiran Keliling
Sabtu 29-03-2025,20:02 WIB
GBI Baturaja Gelar Pasar Murah Wujud Toleransi di Bulan Ramadan
Jumat 28-03-2025,18:15 WIB
Jelang Lebaran, Harga Getah Karet di OKU Mengalami Kenaikan
Kamis 27-03-2025,17:22 WIB
Fokuskan Pembangunan Infrastruktur dan Layanan Publik
Selasa 25-03-2025,17:46 WIB
Perumda Tirta Raja Luncurkan Mobil Tangki Baru Untuk Layani Pelanggannya
Terpopuler
Minggu 30-03-2025,16:33 WIB
Vivo Y19s: Ponsel Canggih dengan Performa Tinggi dan Desain Premium
Senin 31-03-2025,08:22 WIB
Creamy Cheese Cake Blueberry : Perpaduan Sempurna Rasa Lembut dan Segar dalam Setiap Gigitan
Minggu 30-03-2025,22:55 WIB
Wuling New Cloud EV ‘Driving The Future of Comfort’ Hadir dengan Inovasi Baru dan Versi Lite
Senin 31-03-2025,08:10 WIB
Ongol-Ongol : Camilan Khas yang Tetap Dicintai Masyarakat Indonesia
Senin 31-03-2025,08:18 WIB
Klappertaart : Kue Lezat dengan Sentuhan Manis dari Manado
Terkini
Senin 31-03-2025,15:12 WIB
Sholat Idul Fitri 1446 H di Lapas Kayu Agung Penuh Khidmat dan Kebersamaan
Senin 31-03-2025,09:39 WIB
Lebaran Makin Praktis, Transaksi QRIS Lebih Nyaman Pakai Super Apps BRImo
Senin 31-03-2025,08:22 WIB
Creamy Cheese Cake Blueberry : Perpaduan Sempurna Rasa Lembut dan Segar dalam Setiap Gigitan
Senin 31-03-2025,08:18 WIB
Klappertaart : Kue Lezat dengan Sentuhan Manis dari Manado
Senin 31-03-2025,08:16 WIB