MUARA ENIM, PALPOS.ID - Pendaftaran PPPK guru kini sedang berlangsung mulai 31 Oktober - 15 November 2022. Dimana ada empat kategori dalam seleksi PPPK tersebut yakni P1 P2, P3 dan P4.
P1 yang merupakan peserta yang belum lulus namun memenuhi passing grade dalam seleksi PPPK tahun 2021 bisa saja turun status menjadi P2 ataupun P3. Kepala Badan Kepegawaian dan Pengenbangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Muara Enim, Harson Sunardi melalui Kabid Pengadaan, Informasi dan Penilaian Kinerja Aparatur Yulius Ceasar, mengatakan bahwa P1 bisa turun status menjadi P2 ataupun P3 apabila tidak mendapatkan penempatan berdasarkan sistem. "Untuk P1 itu yang sudah memenuhi passing grade dalam seleksi sebelumnya, artinya tinggal menunggu penempatan tapi, tidak semua yang lulus passing grade akan mendapat penempatan, artinya yang tidak mendapatkan penempatan maka ada dua pilihan, menunggu atau turun status menjadi P2 ataupun P3," ujar Yulius, Rabu 02 November 2022. BACA JUGA:Kabupaten Muara Enim Dapat 1.545 Formasi PPPK Lanjutnya, apabila menunggu maka tidak ada waktunya, menunggu ada guru yang pensiun atau ada PPPK yang mengundurkan diri di formasi tersebut, intinya menunggu sampai ada formasi tersebut kosong. "Di Muara Enim ada 169 guru honorer yang lolos passing grade, dari jumlah itu pasti ada yang tidak mendapatkan penempatan," ungkapnya. Bagi yang tidak mendapat penempatan bisa memilih turun status menjadi P2 bersama honorer yang tidak lulus passing grade. Namun berada di golongan K2 atau turun ke P3 yang statusnya sudah bekerja selama 3 tahun. BACA JUGA:Tiga Opsi Pegawai Honorer dari Menpan RB, Jadi PNS dan PPPK atau Diberhentikan "Untuk golongan P2 dan P3 ini seleksinya nantinya tidak lagi mengikuti CAT UNBK melainkan penilaian kesesuaian atau observasi, yang menilai ada tiga yakni guru senior di tempatnya mengajar, kepala sekolah dan pengawas, hasil penilaian akan di validasi kepala dinas Pendidikan dan Kebudayaan Muara Enim dan juga oleh BKPSDM," terangnya. Untuk golongan P4 adalah peserta umum, apabila P1 tadi adalah guru sekolah swasta dan tidak mendapat penempatan dan memilih turun status maka tidak bisa ke P2 ataupun P3 tapi langsung P4. "Nah pendaftarannya itu dibuka mulai 31 oktober - 15 November 2022, semua harus mendaftar P1-P4, ya administrasi biasa seperti KTP, ijazah dan lain lain," ulasnya. Menurutnya, untuk PPPK khusus Guru formasinya ada 1.386, untuk PPPK Teknis dan Kesehatan belum dibuka pendaftarannya. BACA JUGA:Forsesdasi Sumsel Usulkan Gaji PPPK Dibebankan ke APBN "Formasinya untuk teknis 103 dan kesehatan 56. Tapi pendaftarannya belum ada jadwal dari BKN," tukasnya. (*)Lulus Passing Grade P1 PPPK Bisa Turun Status
Kamis 03-11-2022,11:02 WIB
Reporter : Febi
Editor : Bambang
Tags : #pppk
#passing grade p1
#lulus passing grade
#kabupaten muara enim
#harson sunardi
#guru honorer
#formasi pppk
#bkpsdm muara enim
#bisa turun status
Kategori :
Terkait
Rabu 09-04-2025,21:26 WIB
9 Praja IPDN Laksanakan Magang di Pemkab Muara Enim
Minggu 16-02-2025,19:04 WIB
1.546 Peserta Lulus Seleksi Administrasi Pra Sanggah PPPK Tahap II
Rabu 22-01-2025,19:51 WIB
Permudah ASN dan PPPK Ibadah Haji dan Umroh, Ini yang Dilakukan Pemkot Prabumulih
Kamis 16-01-2025,19:56 WIB
Pemberkasan, PPPK Padati Kantor BKPSDM
Rabu 15-01-2025,19:34 WIB
Pendaftar PPPK Tahap II Muara Enim Masih Dibawah Formasi
Terpopuler
Selasa 15-04-2025,14:24 WIB
Pemekaran Wilayah Nusa Tenggara Timur: Usulan Pembentukan 14 Kabupaten dan Kota Baru Terus Bergulir
Selasa 15-04-2025,15:44 WIB
Kenaikan Tarif Tol di Indonesia Mulai Mei hingga Desember 2025: Daftar Lengkap dan Penjelasan
Selasa 15-04-2025,13:56 WIB
Pemekaran Wilayah Nusa Tenggara Timur: Usulan Pembentukan 4 Provinsi Baru Semakin Menguat
Selasa 15-04-2025,18:57 WIB
Realme 13 Pro+ 5G Usung Kamera Periskop 50MP dan Desain Artistik
Selasa 15-04-2025,15:10 WIB
Harga Emas Terus Naik: Ekonom INDEF Ingatkan Risiko dan Strategi Investasi yang Bijak
Terkini
Selasa 15-04-2025,22:18 WIB
Lenovo Legion Duel: Smartphone Gaming Bertenaga untuk Para Gamer Serius
Selasa 15-04-2025,22:14 WIB
Lenovo Legion 2 Pro: Smartphone Gaming Gahar dengan Sistem Pendingin Ganda dan Performa Maksimal!
Selasa 15-04-2025,22:09 WIB
Pemkot Palembang Akan Menata Kembali Pasar 16 Ilir, Ini tanggapan Kuasa Hukum P3SRS Pasar 16 Ilir
Selasa 15-04-2025,21:39 WIB
OKI Seleksi Ratusan Calon Paskibraka, Bupati Muchendi Pastikan Tidak Ada Titipan
Selasa 15-04-2025,21:15 WIB