SUZHOU, PALPOS.ID - Ganda campuran dadakan Indonesia, Rinov Rivaldy/Gloria Emanuelle Widjaja yang baru dipasangkan belum mampu memberi kejutan di partai pertama babak perempat final Piala Sudirman 2023.
Rinov/Gloria menghadapi ganda campuran nomor 1 dunia dari China, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong yang berlangsung di Olympic Sports Centre, Suzhou, Cina, Jumat 19 Mei 2023.
Walaupun Tim Merah-Putih kalah dengan skor akhir 0-3 dari tim Tirai Bambu, namun sorotan terjadi pada pertandingan sektor ganda campuran.
BACA JUGA:Final Sepakbola SEA Games 2023, Warganet Thailand Malu Timnasnya 'Adu Tinju'
Rinov/Gloria harus kalah menyakitkan dari wakil tuan rumah, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong dengan rubber game 21-13, 21-23 dan 11-21, dalam durasi 61 menit.
Di laga tersebut, Rinov/Gloria yang baru di pasangkan di ajang Piala Sudirman 2023, sebenarnya tampil begitu gemilang di gim pertama dan kedua.
Namun sangat disayangkan, Rinov/Gloria gagal memanfaatkan momentum yang sudah berada di depan mata, disaat memimpin 19-14 di game kedua.
BACA JUGA:ALHAMDULILLAH!! Menunggu 32 Tahun, Indonesia Akhirnya Raih Emas Sepak Bola SEA Games 2023 Kamboja
Rinov/Gloria kerap melakukan kesalahan, sehingga Zheng/Huang mampu mengumpulkan lima poin beruntun untuk menyamakan kedudukan.
Bahkan, Zheng/Huang mampu membalikkan keadaan dengan memimpin pada angka 19-20, lalu disamakan kembali Rinov/Gloria menjadi 20-20.
Pertandingan sengit ini pun membuat jantung para pencinta bulu tangkis tidak nyaman alias berdebar-debar, tatkala Rinov/Gloria kembali memimpin menjadi 21-20.
BACA JUGA:BIKIN BANGGA!! Timnas Basket Putri Indonesia Ukir Sejarah Raih Medali Emas SEA Games 2023
Dan akhirnya, wakil China ini meraih dua angka beruntun untuk menutup game kedua dengan skor 21-23.
Usai pertandingan, Rinov/Gloria mengungkapkan penyesalan karena gagal memberi poin perdana tim Indonesia.
"Sangat disayangkan saya tidak bisa sumbang angka, walaupun sudah unggul. Perasaan saya sangat sangat sedih. Sudah unggul, tetapi tidak jadi menang. Kita sudah bermain maksimal," kata Gloria lewat pesan resmi PP PBSI di Jakarta, Jumat 19 Mei 2023.