Sebab, Pasar Pagi Jodoh ini menjual barang branded seperti yang dijual di mall dan pusat perbelanjaan, namun dengan harga murah. Pasar Pagi Jodoh ini dibuka sejak pagi hingga pukul 11.00 WIB.
3.Batam City Square atau BSC
Selanjutnya, tempat belanja barang impor murah ada di Batam City Square atau BSC yang terletak di Jalan Bunga Raya Kelurahan Batu Selicin Kecamatan Lubuk Raja Kota Batam.
Dimana, Batam City Square merupakan salahsatu pusat perbelanjaan terbesar di Kota Batam yang juga menjual barang impor dengan harga murah dibanding kota-kota lainnya.
Adapun barang impor murah itu, seperti kosmetik, pakaian impor, alat kecantikan, makanan, termasuk oleh-oleh khas Kota Batam.
4. Panbil Mall
Selain itu, ada juga Panbil Mall yang berada di kawasan industri Muka Kuning Jalan Ahmad Yani Kelurahan Muka Kuning Kecamatan Sei Beduk Kota Batam.
Di Panbil Mall ini juga ada barang impor khususnya pakaian dari luar negeri yang dijual dengan harga relatif murah. Termasuk ada oleh-oleh khas Batam bagi wisatawan.
Dan yang terpenting Panbill Mall juga memiliki wahana permainan ramah anak sehingga bisa dijadikan tempat quality time bersama keluarga.
BACA JUGA:8 Kawasan Industri di Batam Calon Provinsi Daerah Otonomi Baru Pemekaran Provinsi Kepulauan Riau
BACA JUGA:Usul Kota Batam Provinsi Baru Pemekaran Provinsi Kepulauan Riau Untuk Saingi Singapura dan Malaysia
5. Pasar Seken Aviari
Seterusnya, ada tempat jualan barang impor murah yakni di Pasar Seken Aviari yang ada di seberang Plaza Pasar Aviari Kecamatan Batu Aji Kota Batam.
Di Pasar Seken Aviari ini bisa ditemukan barang impor murah, mulai dari fashion hingga furniture dengan harga bersahabat. Terutama barang impor dari Singapura.