Angka Kemiskinan Ekstrem Turun, Pemkot Palembang Raih Penghargaan Dari Wakil Presiden

Kamis 09-11-2023,22:43 WIB
Reporter : Erika
Editor : Erika

BACA JUGA:Siap Meluncur, Wuling Cloud EV Mobil Listrik Terjangkau dengan Sentuhan Mewah, Hanya Rp200 Jutaan

"Para penerima penghargaan dan dukungan keuangan telah ditetapkan melalui Keputusan Menteri Keuangan nomor 350/2023.

Saya mengucapkan selamat kepada pemerintah daerah yang telah menunjukkan kinerja baik dan mendapatkan dukungan keuangan.

Semoga mendapatkan berkah dan semakin semangat dalam penanganan kemiskinan ekstrem," ujarnya.

BACA JUGA:by.U Gelar Pesta Bola Dunia: Dapat 1 GB Tiap 1 Gol, Semangat #KamuBisa!

Muhadjir menegaskan bahwa penghargaan ini bukanlah hal utama, melainkan sebagai motivasi untuk terus berlomba dalam kebaikan, inovasi, dan terobosan guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Sementara itu, PJ Walikota Ratu Dewa menyampaikan bahwa pencapaian ini merupakan hasil kerja keras dan kolaborasi yang baik di Pemkot Palembang.

"Alhamdulillah, kami bersyukur dan mengucapkan terima kasih kepada pemerintah pusat yang memberikan apresiasi kepada Pemkot Palembang.

BACA JUGA:Pajero dan Fortuner Wajib Was-Was, Great Wall Motor Tank 500 Macho dan Mewah Siap Jadi Penantang

Kami akan terus berjuang untuk menurunkan angka kemiskinan ekstrem dan memberikan yang terbaik bagi masyarakat Palembang," tutupnya.*

Kategori :